kip lhok
Beranda / Berita / Aceh / Kolaborasi dengan IKAT, USK Jadi Tuan Rumah Daurah Alquran Internasional

Kolaborasi dengan IKAT, USK Jadi Tuan Rumah Daurah Alquran Internasional

Jum`at, 23 Desember 2022 23:00 WIB

Font: Ukuran: - +

Peserta sangat antusias mengikuti kegiatan daurah yang seorang narasumbernya yang berasal dari Mesir, yaitu Syaikh Dr. Abdelrahman Monis Allaithy. [Foto: Humas USK]


DIALEKSIS.COM | Aceh - Universitas Syiah Kuala (USK) menjadi tuan rumah untuk kegiatan Daurah Al-Qur’an Internasional yang dilaksanakan selama sepekan, sejak Kamis (22/12/2022) hingga Rabu (28/12/2022) di Gedung AAC Dayan Dawood. 

Kegiatan ini merupakan kegiatan kolaborasi antara USK, melalui Kantor Urusan Internasional, bersama IKAT (Ikatan Alumni Timur Tengah) dan Allaithy Academy.

Kegiatan daurah (latihan intensif) dengan tema Tajwid dan Talaqqi Intensif Bersanad ini istimewanya diisi oleh seorang narasumber yang berasal dari Mesir, yaitu Syaikh Dr. Abdelrahman Monis Allaithy.

Peserta daurah sangat antusias menghadiri acara tersebut. Hal ini dapat dilihat dari kehadiran peserta yang lebih dari 200 peserta dan dari berbagai kalangan, baik dari umum, mahasiswa, hingga santri.

Peserta dari kalangan santri yang termuda yang menghadiri kegiatan ini yaitu berusia 10 tahun. Daurah adalah istilah yang berasal dari bahasa Arab yang artinya peningkatan mutu atau pelatihan untuk peningkatan kualitas diri seseorang.

Tujuan diadakan kegiatan ini adalah untuk mengajak masyarakat untuk lebih mencintai Alquran dimulai dengan memperlancar cara membaca Alquran dengan lebih baik dan benar.

Prof. Dr. Ir. Agussabti, M. Si, sebagai Wakil Rektor I Bidang Akademik, menyambut baik acara ini. Dalam pidato sambutan ia menyampaikan bahwa ini pertama kali bagi USK mengadakan kegiatan daurah internasional, apalagi dihadiri oleh jumlah peserta dalam jumlah sangat banyak termasuk anak-anak.

“Saya senang sekali melihat peserta-peserta disini antusias mengikuti acara ini, apalagi peserta termuda adalah anak-anak berusia 10 tahun. Sangat takjub melihat mereka menghabiskan waktu liburan sekolahnya dengan belajar Al-quran,” ucapnya.

Dirinya pun berharap semoga ke depan, dapat terus bekerja sama dengan IKAT untuk melakukan kegiatan sejenis, dan semoga ini menjadi keberkahan bagi kita semua.

Sementara Ketua IKAT, Tgk. H. Muhammad Fadhillah, Lc., M.Us. menyampaikan bahwa IKAT bukanlah sebuah kumpulan orang-orang elit maupun orang-orang khusus.

“Melalui IKAT ini dan dengan ilmu-ilmu Al-quran yang kami semua dapati selama menempuh Pendidikan dari syeikh-syeikh di Mesir, kami ingin mengajak dan mengayomi seluruh lapisan masyarakat untuk bergabung dalam IKAT dan belajar Al-quran bersama-sama,” ucapnya. [HU]

Keyword:


Editor :
Indri

riset-JSI
Komentar Anda