Beranda / Berita / Aceh / Ketersediaan Pangan Masih Stabil di Bulan Ramadan 2021

Ketersediaan Pangan Masih Stabil di Bulan Ramadan 2021

Senin, 03 Mei 2021 16:30 WIB

Font: Ukuran: - +

Reporter : Hakim

Kepala Dinas Pangan Aceh Cut Yusminar. [Foto: Ist.]


DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Dinas Pangan Aceh menyatakan ketersediaan komoditas pangan di daerah Serambi Mekah ini masih tercukupi hingga akhir tahun 2021, meski masyarakat masih menghadapi pandemi Covid-19.

"Sampai saat ini belum ada kendala apapun, ketersediaan pangan kita masih cukup," kata Kepala Dinas Pangan Aceh Cut Yusminar, di Banda Aceh, Senin (3/5/2021).

Dia menyebutkan untuk produksi Beras di Bulog Aceh masih cukup. Kemudian, untuk komoditas bawang merah juga beberapa daerah sudah memasuki masa panen, seperti di Kabupaten Bener Meriah, Pidie, dan Aceh Tengah, dan beberapa daerah lainnya.

Disamping itu, pihaknya terus menggalakkan warga di seluruh kabupaten/kota untuk pemanfaatan lahan pekarangan rumah dalam membudidaya tanaman pangan. Katanya, bahkan beberapa diantaranya telah mulai panen.

Selain itu Dinas Pangan Aceh juga akan menggelar pasar murah dalam rangka menghadapi Idul Fitri .

Pasar murah ini dilaksanakan di kawasan Aceh Besar berada di tiga titik, yakin Sabtu (1/5/2021) di Lhong dan Indrapuri, Selasa (4/5/2021) di Lambada dan Lam Lhom.

Kepala Dinas Pangan Aceh, Cut Yusminar APi MSi mengatakan, dalam kegiatan ini pihaknya akan menyediakan aneka pangan pokok dan pangan olahan lokal. 

"Kebanyakan barang yang kita jual berasal dari hasil petani Aceh. Seperti beras, bawang, cabai, dan lainnya yang dijual dengan harga murah," sebut Cut Yasminar

Dalam pelaksanaan kegiatan ini, Dinas Pangan Aceh tetap mengedepankan protokol kesehatan dalam rangka memutuskan mata rantai penularan Covid-19 yang saat ini belum berakhir.

Seperti menyediakan tempat cuci tangan, setiap pengunjung diminta wajib pakai masker, cek suhu badan,serta jaga jarak antara pembeli dan penjual.

"Ini kita lakukan untuk menjaga kesehatan bersama," tutup Cut Yusminar. [HKM]

Keyword:


Editor :
Indri

riset-JSI
Komentar Anda