kip lhok
Beranda / Berita / Aceh / Jubir : Pembahasan RAPBA Tidak Mungkin Gagal

Jubir : Pembahasan RAPBA Tidak Mungkin Gagal

Selasa, 30 Januari 2018 16:43 WIB

Font: Ukuran: - +


DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Pembahasan RAPBA 2018 tidak mungkin gagal karena Gubernur dan Wakil Gubernur sebagai Eksekutif sudah diwakili TAPA (Tim Anggaran Pemerintah Aceh) dan Legislatif diwakili Banggar (Badan Anggaran) DPRA.

Demikian disampaikan Juru Bicara Pemerintah Aceh, Wiratmadinata terkait perkembangan pembahasan APBA -2018 sampai 29 Januari 2018. Hal ini sudah layak dan representatif ditinjau dari prinsip legalitas, kepatutan dan administrasi pemerintahan." sebut Wiratmadinata

Sebenarnya kata Wiratmadinata, tidak ada yang jadi permasalahan bila Gubernur dan Wakil Gubernur untuk hadir dalam pembahasan RAPBA. "Tidak ada keharusan Gubernur atau Wakil Gubernur untuk hadir, apalagi jadi alasan pembahasan gagal." sebut Wiratmadinata.

Menurut Wiratmadinata, APBA 2018 tidak mungkin gagal karena jadwal sudah jelas sejak awal. "Jadwal pembahasan sudah memiliki koridor jelas. Setelah 5 February waktu pembahasan normal sudah berakhir, maka konsekuensinya penetapan APBA 2018 berdasarkan Pergub. Ini bukan opsi tapi konsekuensi." Demikian Wiratmadinata (j)

Keyword:


Editor :
Jaka Rasyid

riset-JSI
Komentar Anda