kip lhok
Beranda / Berita / Aceh / Jelang Vaksinasi, Kasus Akumulasi Covid-19 di Aceh 9.002 Orang

Jelang Vaksinasi, Kasus Akumulasi Covid-19 di Aceh 9.002 Orang

Kamis, 14 Januari 2021 20:30 WIB

Font: Ukuran: - +

Jubir Satgas Penanganan Covid-19 Aceh, Saifullah Abdulgani. [IST]

DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Satu hari menjelang dilaksanakan vaksinasi Coronavirus Disease 2019 (Covid-19) di Aceh, pada Jumat (15 Januari 2021), jumlah kasus akumulasi Covid-19 mencapai 9.002 orang.

Penderita yang masih dirawat di rumah sakit atau isolasi mandiri (kasus aktif) sebanyak 944 orang. Pasien yang sembuh secara akumulasi sebanyak 7.689 orang, dan 369 orang meninggal dunia.

Hal tersebut dirangkum oleh Juru Bicara Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 Aceh, Saifullah Abdulgani kepada awak media massa di Banda Aceh, Kamis (14/1/2021).

“Kasus akumulasi tersebut merupakan jumlah semua kasus Covid-19 di Aceh sejak kasus pertama ditemukan pada 27 Maret 2020,” katanya.

Ia menjelaskan, kasus akumulasi tersebut di atas sudah termasuk kasus-kasus baru Covid-19 yang dilaporkan hari ini sebanyak 11 orang,  yang meliputi warga Kota Banda Aceh sebanyak sembilan orang, warga Kabupaten Aceh Singkil dan warga Kabupaten Nagan Raya, masing-masing sebanyak satu orang.

“Pasien Covid-19 yang sembuh bertambah satu orang, yakni warga Kabupaten Pidie, dan tidak ada kasus baru yang dilaporkan meninggal dunia,” tambah SAG.

Selanjutnya, SAG menghimbau semua pihak untuk tetap menjalakan protokol Kesehatan di sekolah, kantor-kantor pemerintah mapun swasta, tempat-tempat umum seperti pasar rakyat dan pertokoan, termasuk pada semua jenis transportasi umum. Pastikan setiap orang memakai masker, dan menjaga jarak minimal satu meter dari orang lain.

“Kita harapkan vaksinasi Covid-19 dapat berlangsung dengan baik sebagai upaya melindungi para tenaga kesehatan dan seluruh masyarakat dari ancaman virus corona,” tuturnya.

Kasus probable

Selanjutnya, seperti biasa, Juru Bicara Pemerintah Aceh itu melaporkan kasus-kasus probable di Aceh, yang secara akumulasi saat ini sebanyak 642 orang. Dari jumlah kasus probable tersebut, 23 orang dalam penanganan tim medis (isolasi RS), 563 sudah selesai isolasi, dan 56 orang meninggal dunia.

Sedangkan jumlah kasus suspek di seluruh Aceh hari ini telah mencapai 6.205 orang. Dari jumlah tersebut, sebanyak 5.875 orang sudah selesai masa isolasi, 260 orang dalam proses isolasi di rumah, dan 70 orang isolasi di rumah sakit.

Keyword:


Editor :
Sara Masroni

riset-JSI
Komentar Anda