IKAL Aceh Gelar Halal Bihalal Sebagai Perekat Silaturrahmi Sesama Alumni
Font: Ukuran: - +
Reporter : Nora
Foto: Istimewa
DIALEKSIS.COM | Aceh - Alumni Lemhannas (IKAL) Aceh mengadakan kegiatan halal bihalal, Sabtu (12/6/2022).
Tujuannya adalah sebagai perekat sesama para alumni yang sama-sama pernah dididik di Lemhannas RI dan sekaligus menjadi ruang diskusi bagaimana selanjutnya para alumni mengabdikan diri.
Kata sambutan, Ketua Panitia Ismail Rasyid,SE yang juga merupakan anggota IKAL PPSA XXIII dan juga anggota IKAL Aceh mengucapkan selamat datang kepada seluruh tamu undangan, khususnya anggota.
“Terima kasih IKAL PPSA XXIII yang telah berkenan hadir ke Aceh dan terimakasih kepada Kodam IM yang telah bersedia menjadi tuan rumah untuk terlaksananya kegiatan ini,” ucapnya.
Ketua DPD IKAL Aceh, Prof Syahrizal Abbas, MA juga menyampaikan terimakasih kepada Ismail Rasyid, SE dan mengucapkan selamat datang di Aceh rombongan anggota IKAL PPSA XXIII.
IKAL DPD Aceh, kata dia, memiliki program kerja diantaranya, ngopi kebangsaan dan itu telah ditetapkan sebagai ikon nasional.
Ngopi kebangsaan sendiri adalah diskusi strategis yang mana di dalamnya merangkum ide dan pemikiran dari para alumni. Untuk kemudian diteruskan ke IKAL pusat dan ke para pemangku kepentingan di nasional.
Perwakilan IKAL PPSA XXIII, laksma teguh prasetyo, ST., M.Soc, Sc dalam sambutannya mengucapkan terimaka kasih kepada ketua panitia Ismail Rasyid, SE, IKAL DDP aceh dan seluruh teman teman alumni PPSA XXIII.
“Semoga dengan diselenggarakannya kegiatan ini sumbangsih pemikiran para alumni dapat membantu negara,” pungkasnya.