kip lhok
Beranda / Berita / Aceh / Gading Gajah Tanpa Kepala di Aceh Timur Dibeli Dengan Harga Puluhan Juta

Gading Gajah Tanpa Kepala di Aceh Timur Dibeli Dengan Harga Puluhan Juta

Jum`at, 20 Agustus 2021 10:00 WIB

Font: Ukuran: - +

Reporter : Agam K

DIALEKSIS.COM | Aceh Timur - Kepolisian Resor Aceh Timur, berhasil mengungkap pelaku pembunuh gajah tanpa kepala yang ditemukan di kawasan Desa Jambo Reuhat, Kecamatan Banda Raya, Aceh Timur.

Kapolres Aceh Timur, AKBP Eko Widiantoro mengatakan, awalnya tersangka berinisial JN (35) dan IS, kini berstatus DPO, memasang umpan dengan buah kuini yang telah diberikan racun, pada Sabtu (9/7/2021).

“Kemudian malamnya, sekitar pukul 20.00 WIB mereka balik lagi ke lokasi itu dan melihat seekor gajah yang telah tergeletak, karena telah memakan umpan yang diberikan racun, sehingga kepala gajah tersebut langsung dipotong,” ujar Eko, Kamis (19/8/2021).

Eko menambahkan, setelah semuanya usai dilakukan, mereka membawa kepala gajah itu dengan menggunakan sepeda motor, ke tempat yang aman dan kemudian antara kepala dan gading, kemudian kepala gajah tersebut dibuang ke sungai.

Pada Senin (12/7/2021), IS menghubungi JN dan menhabarkan kalau gading gajah itu telah ada yang mau beli, yaitu EM (41) warga Pidie Jaya dengan harga Rp.10 juta, kemudian EM menjualnya kepada SN (33), merupakan warga Bogor dengan harga Rp.24 juta.

Namun tidak sampai disitu saja, bahkan SN menjual kepada JF (50) warga Depok dengan harga Rp 24,5 juta dan ia kembali menjual gading gajah tersebut kepada RN (46) warga Bekasi dan dijadikan aksesoris.

“Seluruh pelaku yang terlibat telah diamankan di Mapolres Aceh Timur, kecuali IS yang saat ini masih buron dan dalam pengejaran polisi,” tutur Eko.


Keyword:


Editor :
M. Agam Khalilullah

riset-JSI
Komentar Anda