Beranda / Berita / Aceh / Dosen USK Kembangkan Penggunaan Alat Pemberi Pakan Udang Otomatis di Alue Naga

Dosen USK Kembangkan Penggunaan Alat Pemberi Pakan Udang Otomatis di Alue Naga

Rabu, 14 Desember 2022 12:00 WIB

Font: Ukuran: - +


[Foto: For Dialeksis]

DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Perkembangan penggunaan alat pemberi pakan otomatis (Auto Feeder) pada sektor perikanan dan perudangan di desa Alue Naga belum tersosialisasi secara baik. 

Menurut Ichsan yang merupakan Dosen Fakultas Kelautan dan Perikanan Universitas Syiah Kuala (USK), pemberian pakan udang secara tradisional atau menggunakan tenaga manusia diakui lebih mahal, serta tidak mampu memberikan akurasi hasil yang maksimal.

Berdasarkan hasil pengamatan tersebut, Ichsan berdiskusi dengan para ahli di bidang permesinan yakni Dr Sarwo Edhy Sofyan dan juga ahli di bidang konstruksi yaitu Dr Taufiq Saidi menghasilkan sebuah ide pengembangan pembuatan alat pemberi pakan ikan dan udang yang mampu diproduksi secara mandiri melalui mitra kerja sama dengan kelompok usaha perbengkelan dan pelaku budidaya biota air. 

Dr. Sarwo Edhy Sofyan yang dosen dari Jurusan Teknik Mesin dan Industri Fakultas Teknik Universitas Syiah Kuala mengatakan, di zaman yang semakin modern ini penggunaan mesin otomatis sudah waktunya untuk ditingkatkan, karena untuk mendapatkan hasil panen yang baik dan terukur serta tercapai sesuai target maka semua bagian dari sistem mekanis dan otomatis harus digunakan. 

Selanjutnya »     “Produk ini juga harus didukung dengan...
Halaman: 1 2 3 4
Keyword:


Editor :
Alfatur

riset-JSI
Komentar Anda