kip lhok
Beranda / Berita / Aceh / Dokter Dan 6 Perawat Di RSUCM Terpapar Covid-19

Dokter Dan 6 Perawat Di RSUCM Terpapar Covid-19

Rabu, 30 September 2020 13:00 WIB

Font: Ukuran: - +

Reporter : Agam Jaya

Kepala Bagian Hubungan Masyarakat (Kabag Humas) Rumah Sakit Umum Cut Meutia, Jalaluddin 


DIALEKSIS.COM | LHOKSEUMAWE - Salah seorang dokter spesialis, serta enam perawat yang bertugas di Rumah Sakit Umum Cut Meutia (RSUCM), Aceh Utara, terpapar virus corona atau Covid-19.

Kepala Bagian Hubungan Masyarakat (Kabag Humas) Rumah Sakit Umum Cut Meutia, Jalaluddin mengatakan, dua perawat tersebut saat ini sedang dirawat secara intensif di rumah sakit itu.

“Dokter spesialisnya sedang menjalani isolasi mandiri dirumahnya, sedangkan dua orang perawat sedang dirawat secara intensif. Secara umum kondisi mereka sehat-sehat saja, tapi hasil swabnya menyatakan positif,” ujar Jalaluddin, ketika dikonfirmasi dialeksis.com, Rabu (30/9/2020).

Jalaluddin menambahkan, dirinya tidak bisa memastikan darimana sumber terpaparnya virus tersebut, biasanya kalau dokter terpapar melalui pasien, namun harus ditelusuri lebih lanjut darimana.

Meskipun enam perawat dan satu orang dokter yang terpapar virus corona, pelayanan bagi masyarakat di rumah sakit tersebut masih seperti biasanya dan masih mampu melayani pasien yang sakit.

“Pelayanan masih seperti biasa dan tidak ada yang terganggu. Saya ingin mengimbau kepada seluruh masyarakat agar selalu menerapa protokol kesehatan dalam kehidupan sehari-hari,” tutur Jalaluddin.

Keyword:


Editor :
Redaksi

riset-JSI
Komentar Anda