kip lhok
Beranda / Berita / Aceh / Distanbun Aceh Upayakan Pembinaan Petani untuk Dongkrak Perekonomian Daerah

Distanbun Aceh Upayakan Pembinaan Petani untuk Dongkrak Perekonomian Daerah

Rabu, 26 Oktober 2022 10:00 WIB

Font: Ukuran: - +

Reporter : Naufal Habibi

Ilustrasi. [Foto: Dok IPB University]


DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Kepala Dinas Pertanian dan Perkebunan (Distanbun) Aceh, Ir Cut Huzaimah MP melalui Kepala Bidang Pembenihan, Produksi dan Perlindungan Perkebunan Fakhrurrazi SP MSc mengatakan, perencanaan kebutuhan dan penyediaan benih, produksi dan perlindungan bagi petani harus dilakukan. 

Hal ini merupakan bantuan yang diberikan kepada masyarakat sebagai bentuk penanggulangan khususnya untuk menguatkan ketahanan pangan

"Diharapkan ini dapat meningkatkan perekonomian dan menciptakan putaran ekonomi di tingkat pedesaan bagi sejumlah petani penerima bantuan," kata Fakhrurrazi kepada Dialeksis.com, Minggu (23/10/2022). 

Fakhrurrazi menambahkan kegiatan ini menjadi pemberi harapan bagi petani di tengah berbagai tekanan akibat krisis global yang melanda saat ini. 

Menurutnya, hasil analisa kebutuhan bibit dan juga sarana produksi yang diperoleh dari penjabaran hasil penyusunan Rencana Kerja dan Anggaran berdasarkan Satuan Biaya Pembangunan Perkebunan dan Standar Harga Barang, disesuaikan dengan ketersediaan anggaran. 

"Makanya kita harus petakan masalah dan isu-isu strategis yang akan diusulkan kedepannya," ujarnya. 

Fakhrurrazi juga menambahkan dengan memberikan pengetahuan atau teknik baru kepada petani, dapat membantu mereka meningkatkan produksi dan juga manfaat lainnya dalam peningkatan produktivitas petani. 

"Upaya ini dilakukan melalui pendamping pembinaan dan kegiatan-kegiatan pelatihan yang menyasar petani pada wilayah pembinaan. Salah satunya dengan memberikan pelatihan penangkaran benih. Dengan benih berkualitas ini maka petani tentunya bisa meningkatkan kualitas dan produksi, Peningkatan ini, baik dari segi produksi maupun pendapatan bagi petani. Kemudian untuk jangka panjangnya kami harap benih berkualitas yang kita hasilkan bisa membantu memenuhi kebutuhan benih di Indonesia,” pungkasnya. [ADV]

Keyword:


Editor :
Alfatur

riset-JSI
Komentar Anda