Disdukcapil Banda Aceh Sediakan Konter Layanan Aktivasi IKD Bagi ASN dan Masyarakat
Font: Ukuran: - +
DIALEKSIS.COM | Aceh - Pj Wali Kota Banda Aceh H. Bakri Siddiq, SE, M.Si meminta kepada Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kota Banda Aceh untuk mengaktivasi Identitas Kependudukan Digital (IKD).
“Saya minta kepada seluruh ASN di lingkungan Kota Banda Aceh untuk melakukan penerapan Identitas Kependudukan Digital dan untuk Disdukcapil saya minta untuk dapat membuka kounter layanan IKD setelah apel gabungan ini dan melakukan pelayanan IKD setiap hari,” kata Bakri dalam sambutannya pada apel gabungan di Balai Kota, Senin (03/07/2023).
Tidak hanya itu, Bakri juga mengimbau kepada seluruh warga Kota Banda Aceh untuk segera mengaktivasi IKD agar dapat mengakses pelayanan pada aplikasi MPP Digital, dengan begitu pelayanan publik di Kota Banda Aceh akan semakin efektif, cepat, dan efisien.
Menanggapi arahan tersebut, Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kota Banda Aceh Dra. Emila Sovayana, M.Si mengatakan pihaknya langsung menindak lanjuti arahan Pj walikota dengan menyediakan konter pelayanan IKD di teras Balai Kota.
“Menindak lanjuti arahan bapak Pj Walikota, kita langsung menyediakan konter pelayanan aktivasi IKD di Teras Balai Kota dengan harapan para ASN setelah apel dapat langsung mengaktivasi dengan mudah,” kata Emila.
Sementara itu, kata Emila, untuk masyarakat yang ingin mengaktivasi IKD tersebut juga bisa langsung datang ke Kantor Disdukcapil.
“Bagi masyarakat, setiap hari kerja kita sudah menyediakan satu konter layanan aktivikasi IKD di Kantor Disdukcapil,” pungkasnya. [DKB]
- Besok, Disdukcapil Banda Aceh Kembali Berikan Layanan Selama Cuti Lebaran Idul Adha
- Disdukcapil Banda Aceh Tingkatkan Layanan Aktivasi Identitas Kependudukan Digital
- Disdukcapil Banda Aceh Jemput Bola Layanan Aktivasi IKD bagi ASN
- Disdukcapil Banda Aceh Tetap Berikan Pelayanan Prima Selama Ramadan, Simak Jadwalnya