kip lhok
Beranda / Berita / Aceh / Dirlantas Polda Aceh Ziarah Ke Makam Laksamana Malahayati

Dirlantas Polda Aceh Ziarah Ke Makam Laksamana Malahayati

Selasa, 08 Maret 2022 14:30 WIB

Font: Ukuran: - +

Reporter : Baga

DIALEKSIS.COM| Banda Aceh- Jajaran Dirlantas Polda Aceh pada Selasa (8/03/2022) siang melaksanakan ziarah ke makam pahlawan Aceh, Laksamana Malahayati, di Desa Krueng Raya, Aceh Besar.

Kegiatan ziarah itu selain melantunkan doa dan baca Yasin di pusara laksamana wanita Aceh yang gagah perkasa melawan Portugis, juga dilakukan tabur bunga oleh pihak jajaran Dirlantas Polda Aceh. Kegiatan ini juga diikuti Pers Dirlantas.

Menurut Kombes.Pol. Dicky Sondani, Dirlantas Polda Aceh, kepada Dialeksis.com, Selasa (8/3/2022), sebelum dilangsungkan pembacaan Yasin dan doa, pihaknya terlebih dahulu sedikit memberikan arahan kepada yang hadir, agar menyampaikan doa yang khusuk, untuk menghargai jasa-jasa para pahlawan.

“Para pahlawan adalah kesuma bangsa yang sudah rela berkorban segala galanya buat generasi saat ini. Mereka sudah mengorbankan harta, darah dan air mata, bahkan nyawa demi kepentingan bangsa dan negara dalam mengusir penjajah dari bumi Nusantara,” sebut Dicky Sondani.

Semoga kegiatan ziarah ke makam para pahlawan, khususnya laksamana Malahayati, semakin menambah semangat kebangsaan kita, bisa meniru sikap tauladan mereka yang telah mengorbankan segala-galanya demi negeri ini, sebutnya.

Acara lantunan doa dan pembacayaan Yasin berlangsung lancar, kemudian dilanjutkan dengan tabur bunga.


Keyword:


Editor :
Redaksi

riset-JSI
Komentar Anda