Beranda / Berita / Aceh / BPS Aceh Ajak Wartawan untuk Publikasi di Media terhadap Pertumbuhan Ekonomi

BPS Aceh Ajak Wartawan untuk Publikasi di Media terhadap Pertumbuhan Ekonomi

Senin, 06 Mei 2024 14:00 WIB

Font: Ukuran: - +

Ketua Tim Diseminasi Statistik BPS Aceh, Hendri Achmad Hudori menyampaikan materinya pada acara Workshop Wartawan terkait pertumbuhan ekonomi di Aceh. [Foto: dok. BPS Aceh]


DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Badan Pusat Statistik (BPS) Aceh, terus melakukan publikasi dan informasi kepada masyarakat terhadap pertumbuhan ekonomi di Aceh.

Publikasi tersebut baik month to month, year on year, quartal to quartal maupun year on date.

Pernyataan ini disampaikan, Kepala BPS Aceh, Ahmad Riswan Nasution melalui Hendri Achmad Hudori, Ketua Tim Diseminasi Statistik, di Workshop Wartawan, Senin (6/5/2024).

Dikatakannya, BPS Aceh tidak mengindikasikan berapa pemasukan atau penghasilan, namun lebih fokus pada pengeluaran.

"Ketika kita menanyakan penghasilan kebanyakan ada yang tidak mengungkapkan dengan benar," jelasnya.

Lanjutnya, BPS Aceh dengan fungsi perencanaan, penyimpanan, pengumpulan data dan penyebarluasan informasi.

Selain itu, publikasi triwulan untuk mengukur kinerja perekonomian di suatu daerah.

Ia berharap dasar utama untuk pemberitaan dan dibaca dengan benar dan pemberitaan yang akurat dari media itu sendiri.

"Terdapat keluhan terkait akses dari media. Hari ini, kami merilis pertumbuhan ekonomi dan memberikan akses untuk diberitakan kepada masyarakat," imbuhnya.

Pada kesempatan ini, Hendri juga menyampaikan inflasi dan pengeluaran dalam belanja barang perharinya yang tidak kategori miskin. [*]

Keyword:


Editor :
Indri

riset-JSI
Komentar Anda