Beranda / Berita / Aceh / Berkunjung ke Lhokseumawe, Ahok Dihadang Emak-emak

Berkunjung ke Lhokseumawe, Ahok Dihadang Emak-emak

Senin, 06 Desember 2021 17:00 WIB

Font: Ukuran: - +

Reporter : Agam K

Mobil Ahok Saat Melintasi Masuk ke PT Perta Arun Gas Dihadang Emak-emak. [Foto: Dialeksis] 


DIALEKSIS.COM  | Lhokseumawe - Berkunjung ke PT Perta Arun Gas (PAG), Komisaris Utama PT Pertamina Basuki Tjahaja Purnama atau dikenal dengan panggilan Ahok, dihadang oleh puluhan emak-emak di Desa Blang Pulo, Kecamatan Muara Dua, Kota Lhokseumawe.

Namun mobil rombongan yang ditumpangi oleh mantan Gubernur DKI Jakarta itu, langsung menuju ke kantor perusahaan tersebut. Puluhan emak-emak tersebut tergabung dalam Ikatan Keluarga Besar Blang Lancang (IKBAL).

Koordinator aksi, Syamsuddin mengatakan, puluhan emak-emak tersebut ingin bertemu dan bicara dengan Ahok, namun tidak turun dari mobil, serta langsung menuju ke kantor perusahaan itu.

“Kami meminta kepada Ahok agar melakukan audit PT Pertamina atas anggaran dana sarana dan prasarana milik masyarakat yang tergusur pada tahun 1974,” ujar Syamsuddin, Senin (6/12/2021).

Syamsuddin menambahkan, begitu juga dengan hak-hak masyarakat tergusur saat tanah mereka diambil oleh negara untuk dibangun PT Arun NGL, seterusnya berganti menjadi PT Perta Arun Gas (PT PAG) anak perusahaan dari PT Pertamina Persero, semuanya agar bisa dipenuhi.

“Bapak sudah mengunjungi tanah kami, maka sangat diharapkan bapak mau temui kami,” tutur Syamsuddin.

Keyword:


Editor :
Alfi Nora

riset-JSI
Komentar Anda