Beranda / Berita / Aceh / BAPERA Aceh Tamiang Qurban 2 Ekor Sapi

BAPERA Aceh Tamiang Qurban 2 Ekor Sapi

Selasa, 20 Juli 2021 22:00 WIB

Font: Ukuran: - +

Reporter : MHV

Ketua Bapera Aceh Tamiang, H. Muhammad Ichsan menyerahkan paket qurban kepada kader Bapera. [Foto: Ist]


DIALEKSIS.COM | Aceh Tamiang - Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Barisan Pemuda Nusantara ( BAPERA) Kabupaten Aceh Tamiang menyembelih 2 (dua) ekor hewan Qurban di Hari Raya Idul Adha 1442 Hijriah.

Proses penyembelihan dilakukan di Sekretariat BAPERA Desa Tanjung Karang Kecamatan Karang Baru Aceh Tamiang, Selasa, (20/7/2021). Hewan qurban ini berasal dari bantuan ketua umum Fahd El Fouz Arafiq sebanyak 1 ekor dan Ketua DPD Bapera Aceh Tamiang satu ekor.

Ketua DPD II BAPERA Aceh Tamiang, H. M. Ichsan didampingi Sekretaris DPD II BAPERA Aceh Tamiang, Ir. Rusman kepada Dialeksis.com mengatakan, usai disembelih daging qurban dibungkus dan dibagikan kepada warga yang berdomisili disekitar sekretariat dan para kader.

Ichsan berharap, melalui pelaksanaan qurban ini hubungan silaturrahmi antara kader dan pengurus serta warga sekitar sektetariat dapat lebih akrab. 

“Semoga qurban tahun ini membawa berkah bagi kita semua dan bermanfaat bagi seluruh saudara -saudari kami semua penerima di tengah pandemi Corona," ujar Ichsan.

Lanjutnya, "Penyembelihan hewan qurban ini merupakan amalan Sunnah bagi siapapun yang memiliki niat dan kemampuan untuk melaksanakannya, selain itu berqurban merupakan cara kita untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT dan amalan ini juga sangat di cintai oleh Allah SWT," ucapnya.

Ichsan juga menambahkan, penyembelihan hewan qurban menjadi bagian dari syariat Islam, ini adalah bentuk amalan kita dalam menjalankan perintah Allah SWT.

Sementara itu, Saiful Alam salah seorang warga sebagai penerima daging qurban mengucapkan, terima kasihnya kepada BAPERA Aceh Tamiang yang telah melaksanakan penyembelihan hewan  qurban. "Semoga Allah SWT memberikan keberkahan rezeki dan menjadi amal ibadah bagi keluarga besar BAPERA Aceh Tamiang," katanya. (MHV)

Keyword:


Editor :
Alfatur

riset-JSI
Komentar Anda