Beranda / Berita / Aceh / Bank Aceh Raih Top BUMD Award dan Indonesia Sharia Finance Award 2022

Bank Aceh Raih Top BUMD Award dan Indonesia Sharia Finance Award 2022

Jum`at, 22 April 2022 13:00 WIB

Font: Ukuran: - +


Direktur Dana dan Jasa Bank Aceh, Amal Hasan, menerima penghargaan Anugerah "Top BUMD Award 2022", kepada Bank Aceh di Hotel Raffles di Jakarta, Rabu (20/04/2022). Award diserahkan langsung oleh CEO Majalah Top Business, M Lutfi Handayani. [Foto: For Dialeksis]


DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Kinerja Bank Aceh di tahun 2021 kembali mendapatkan apresaisi positif. Rabu (20/04/2022) lalu Bank Aceh kembali mendapatkan penghargaan bergengsi Top BUMD Award pada penghargaan Top BUMD Award Tahun 2022. 

Bank Aceh berhasil menyabet penghargaan di dua kategori yakni, Top Award BUMD kepada PT Bank Aceh Syariah, dan Best CEO BUMD kepada Direktur Utama Bank Aceh, Haizir Sulaiman. Sementara itu, dalam kesempatan yang sama, Gubernur Aceh, Nova Iriansyah juga turut memperoleh penghargaan sebagai Top Pembina BUMD Award 2022.

Berdasarkan rilis yang diterima Dialeksis.com, Jumat (22/4/2022), Direktur Utama Bank Aceh, Haizir Sulaiman melalui Direktur Dana dan Jasa, Amal Hasan yang hadir dalam pengenugerahaan di Jakarta mengatakan, penghargaan tersebut merupakan wujud apresiasi kepada Badan Usaha Milik Daerah yang memiliki catatan kinerja yang positif dan memberikan kontribusi positif bagi pembangunan daerah

“Ini menjadi motivasi bagi kami untuk terus tumbuh dan berkembang dalam memenuhi kebutuhan layanan dan transaksi nasabah, maupun harapan dari seluruh pemegang saham,” ujarnya.

Dikatakan, pencapaian yang diperoleh tak lepas dari dukungan oleh pemegang saham yang terdiri dari gubernur maupun kepala daerah dan bupati/walikota yang selama ini terus mendukung aktivitas bisnis Bank Aceh dalam mendorong perekonomian daerah.

Prof. Dr. Djohermansyah Djohan, M.A., Ketua Dewan Juri TOP BUMD Awards 2022, dalam sambutannya menjelaskan kriteria penilaian yang digunakan Dewan Juri dalam TOP BUMD Awards 2022. Pertama, aspek pencapaian kinerja bisnisnya, baik dan berkelanjutan (achievement). Kemudian aspek yang kedua adalah, BUMD yang terus melakukan perbaikan (improvement). “Sedangkan yang ketiga, adalah aspek kontribusi dalam pembangunan daerah. Dan aspek yang keempat, adalah strategi maupun inovasi untuk mendukung bisnis dimasa Pandemi/Kenormalan Baru,” ujarnya.

Adapun, Top BUMD Award 2022 diselenggarakan oleh majalah Top Business bekerjasama dengan Institut Otonomi Daerah (i-OTDA) dan beberapa lembaga, Asosiasi dan Konsultan Bisnis yang menseleksi lebih dari 1.200 BUMD di Indonesia.

Indonesia Sharia Finance Award

Sementara itu, pada Kamis (21/04/2022) Bank Aceh kembali menerima penghargaan sebagai Indonesia Best Sharia Finance 2022 With Outstanding Business Segmentation Development Through Various Banking Products and Service atau Pertumbuhan Bisnis Melalui Diversifikasi Produk dan Layanan.  

 Penghargaan ini merupakan apresiasi tertinggi dari Warta Ekonomi kepada perusahaan di industri keuangan syariah yang turut serta dalam mendorong pemulihan ekonomi nasional di tengah pandemi. Penghargaan secara simbolis diberikan oleh Founder dan President Commisioner Warta Ekonomi, Fadel Muhammad. 

 Dalam penganugerahan penghargaan, tim peneliti warta ekonomi menggunakan desk research kombinasi metodologi kuantitatif dan kualitatif. Metodologi penelitian kuantitatif menganalisis kinerja beberapa rasio keuangan, sementara metode penelitian kualitatif dilakukan melalui proses media monitoring. []

Keyword:


Editor :
Alfatur

riset-JSI
Komentar Anda