kip lhok
Beranda / Berita / Aceh / Bandara Malikussaleh Aceh Utara, Lakukan Rapid Test Antigen Kepada Seluruh Penumpang

Bandara Malikussaleh Aceh Utara, Lakukan Rapid Test Antigen Kepada Seluruh Penumpang

Rabu, 19 Mei 2021 08:00 WIB

Font: Ukuran: - +


DIALEKSIS.COM | Lhokseumawe - Bandara Malikussaleh memperketat pengawasan protokol kesehatan, dan berlaku untuk setiap penumpang pesawat yang akan masuk ke Provinsi Aceh, khususnya di Bandara Malikussaleh, Desa Pinto Makmur, Kecamatan Muara Batu, Kabupaten Aceh Utara.

Komandan Korem (Danrem) 011/Lilawangsa Kolonel Inf Sumirating Baskoro menyebutkan, dengan meningkatnya angka positif Covid 19 di Provinsi Aceh maka perlu diantisipasi dengan berbagai upaya agar kenaikan dapat ditekan. Salah satunya dengan mewajibkan setiap penumpang pesawat yang akan masuk ke Wilayah Lhokseumawe harus menjalani Rapid test Antigen di Terminal kedatangan, secara gratis, dengan tujuan untuk mencegah penyebaran Covid-19, juga mencegah adanya surat keterangan kesehatan palsu yang marak terjadi belakangan ini.

Hal itu dikatakan Danrem 011/Lilawangsa, Kolonel Inf Sumirating Baskoro, saat menunggu kehadiran Komandan Pusat Kesenjataan Arhanud Komando Pendidikan Latihan Angkatan Darat (Danpussen Arhanud Kodiklatad) Mayjen TNI Nisan Setiadi, S.E beserta rombongan yang akan tiba di Bandara Malikussaleh, Pulorungkom, Kecamatan Dewantara, Kabupaten Aceh Utara, Selasa (18/5/2021).

Danpussen Arhanud Kodiklatad Mayjen TNI Nisan Setiadi, S.E turut didampingi Istri beserta rombongan tiba menggunakan pesawat Wing Air dengan nomor IW1250 di bandara Malikussaleh.

Tiba di Bandara Malikussaleh Provinsi Aceh, Danpussen Arhanud Kodiklatad Mayjen TNI Nisan Setiadi, Istri dan rombongan menjalani Rapid Test Antigen gratis yang disediakan satuan Korem 011/Lilawangsa bekerjasama dengan Dinas Kesehatan Aceh Utara.

Tes Rapid Antigen berlaku untuk setiap penumpang pesawat, tak terkecuali pejabat TNI yg datang. Berdasarkan hasil pemeriksaan Swab kepada 72 Orang penumpang Pesawat Wings Air seluruhnya dinyatakan Negatif (Non reaktif)

Kehadiran Danpussen Arhanud Kodiklatad beserta rombongan dalam rangka melakukan kunjungan kerja ke Detasemen Arhanud 001/Csby, di Pulorungkom, Kecamatan Dewantara, Kabupaten Aceh Utara disambut dan didampingi Danrem 011 /Lillawangsa Kolonel Inf Sumirating Baskoro, Asrendam IM Kolonel Inf Khabib Mahfud, Pabandya Jemen Dam IM Letkol Inf Heri Eko Prabowo, dan Dandenarhanud 001/CSBY Mayor Arh Alse Ariyanto.

Keyword:


Editor :
M. Agam Khalilullah

riset-JSI
Komentar Anda