Beranda / Berita / Aceh / Aktivis Mahasiswa Ini Minta Investor Harus Peduli Pendidikan Masyarakat

Aktivis Mahasiswa Ini Minta Investor Harus Peduli Pendidikan Masyarakat

Minggu, 27 Oktober 2019 09:30 WIB

Font: Ukuran: - +

Rahmatun Fhonna mahasiswi Universitas Abulyatama. (Foto: Roni/Dialeksis.com)


DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Aktivis mahasiswa, Rahmatun Fhonna meminta para investor yang datang ke Aceh agar peduli terhadap pendidikan masyarakat sekitar.

"Terutama di wilayah perusahaan si investor beroperasi, kita menginginkan adanya sekolah binaan mereka atau pendidikan gratis untuk anak-anak di sekitarnya," kata Fhonna saat ditemui di sela-sela diskusi bertajuk Sumpah Pemuda dan Nasionalisme Keacehan yang diselenggarakan KNPI Aceh di salah satu kedai kopi di Banda Aceh, Sabtu (26/10/2019).

"Cara seperti ini kelak akan menimbulkan kepedulian masyarakat. Mereka bisa merasakan langsung manfaat saat investor datang mengambil kekayaan alam mereka," tambahnya.

Fhonna juga berpesan agar mahasiswa jangan latah saat investor datang ke Aceh. Sebab investor sangat penting terhadap nadi pergerakan perekonomian di Aceh.

"Jika investor datang, kaji dulu dengan baik. Jangan langsung latah dengan melakukan penolakan," kata Fhonna.

Aktivis mahasiswa Universitas Abulyatama ini juga berpesan agar generasi muda di Aceh sama-sama mempersiapkan diri bersaing ke depan supaya mampu mengelola SDA sendiri tanpa campur tangan pihak asing.

"Sekarang yang jadi masalah, saat diminta perusahaan yang melakukan investasi untuk bekerja di posisi strategis, selalu jawabannya tidak mampu. Makanya sejak sekarang, mari generasi muda Aceh persiapkan diri," pungkasnya. (sm)

Keyword:


Editor :
Zulkarnaini

Berita Terkait
    riset-JSI
    Komentar Anda