Beranda / Berita / Aceh / Aceh Cairkan Dana Desa Tercepat, Pengamat Mawardi Ismail Sampaikan Ini

Aceh Cairkan Dana Desa Tercepat, Pengamat Mawardi Ismail Sampaikan Ini

Sabtu, 16 Januari 2021 15:00 WIB

Font: Ukuran: - +

Reporter : Akhyar

Pakar Hukum dan Pengamat Politik Aceh, Mawardi Ismail [IST]

DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Di tahun 2021, Aceh kembali mendulang prestasi untuk pencairan Dana Desa tercepat se-Indonesia. Sebelumnya, di tahun 2020 Aceh juga menjadi wilayah tercepat dalam pencairan Desa Desa tersebut. 

Untuk merespon kabar baik itu, Gubernur Aceh, Nova Iriansyah juga memberi ucapan selamat kepada semua pihak yang terkait dan yang ambil peran dalam pencairan Dana Desa 2021. “Selamat untuk kita semua,” ujar Nova, Kamis (14/1/2021).

Besarnya alokasi Dana Desa tahun 2021 untuk Aceh sebesar Rp 14,9 triliun. Dan kabarnya, Nova akan menargetkan seluruh kabupaten/kota yang ada di Aceh untuk menuntaskan Pencairan Dana Desa Tahap I tahun 2021 dalam bulan Januari ini. 

Nada apresiasi juga datang dari seorang Pakar Hukum dan Pengamat Politik Aceh, Mawardi Ismail. Akan tetapi, ia menegaskan prestasi itu jangan sampai tercemar akibat penyimpangan dan penyalahgunaan Dana Desa.

“Setelah pencairan dana, bagaimana ke depannya nanti. Intinya tidak hanya sebatas pada pencairan tetapi juga pada ketepatan dalam penggunaan,” kata Mawardi kepada Dialeksis.com, Sabtu (16/1/2021). 

Ia menekankan, penggunaan anggaran dana desa itu harus sesuai aturan dan bisa membawa manfaat bagi masyarakat Aceh. Sehingga, lanjut dia, jangan sampai ada berita tentang penyalahgunaan dana dikemudian hari.

Selain itu, Mawardi meminta para bagian manajemen pengelolaan dana desa mesti transparan dan akuntabel. Dengan demikian, lanjut dia, alokasi dana desa bisa terbuka dan mampu dipertanggung jawabkan.

Pakar Hukum dan Pengamat Politik Aceh itu berharap agar dana desa itu bisa teralokasikan dengan benar dan bermanfaat.

“Dana desa yang dialokasikan oleh pemerintah itu begitu besar. Karena itu, hendaknya dana tersebut benar-benar bermanfaat bagi kesejahteraan masyarakat desa,” pungkasnya.

Keyword:


Editor :
Fira

riset-JSI
Komentar Anda