Abu Tumin Meninggal Dunia, Zahrol Fajri: Saya Merasa Kehilangan Sosok Beliau
Font: Ukuran: - +
Reporter : Nora
Kepala Dinas Pendidikan Dayah Aceh Zahrol Fajri SAg MH. [ Foto: IST]
DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Seluruh masyarakat Aceh tengah berduka atas meninggalnya ulama kharismatik Tgk H Muhammad Amin Mahmud Syah atau akrab disapa Abu Tumin Blang Blahdeh, Selasa (27/9/2022) di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Fauziah, Bireuen. Abu Tumin wafat pada usia 90 tahun.
Terkait hal tersebut, Kepala Dinas Pendidikan Dayah Aceh Zahrol Fajri SAg MH mengucapkan turut berduka dan sangat merasa kehilangan atas wafatnya Abu Tumin.
“Saya secara pribadi maupun kelembagaan mewakili keluarga besar dayah di Aceh sangat sedih dan merasa kehilangan sosok beliau,” ucapnya kepada Dialeksis.com, Rabu (28/9/2022).
Zahrol Fajri menilai sosok Abu Tumin adalah panutannya. Dirinya juga sempat beberapa kali mengunjungi kediaman Abu Tumin dan berbincang-bincang banyak hal terkait perkembangan dayah di Aceh.
“Beliau juga terus memikirkan tentang keberlangsungan pendidikan dayah di Aceh dan sangat peduli terhadap masyarakat Aceh,” imbuhnya.
Ia menambahkan, meski dalam keadaan sakit pun beliau tetap memikirkan tentang penerapan syariat Islam di Aceh.
“Sesekali beliau juga bertanya kepada ajudannya terkait bagaimana program pendidikan dayah saat ini,” jelasnya.
Tak hanya itu, beliau sering kali dimintai pendapat oleh pemerintah Aceh terkait hal-hal yang berhubungan dengan pemerintah dan agama. Setiap pendapat yang dikeluarkan Abu Tumin tidak pernah dibantah oleh ulama-ulama lainnya dan bahkan itu menjadi sebuah fatwa yang disepakati.(NR)