4 SMA Terbaik di Provinsi Aceh, Urutan Pertama SMAN Modal Bangsa
Font: Ukuran: - +
SMAN Modal Bangsa. [Foto: Istimewa]
DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT) melalui laman resminya telah merilis daftar TOP 1000 sekolah terbaik jenjang SMA se-Indonesia berdasarkan pemeringkatan nilai UTBK 2022, termasuk SMA terbaik di Provinsi Aceh.
SMA Negeri Modal Bangsa meraih peringkat pertama sebagai SMA terbaik di Provinsi Aceh dengan perolehan nilai UTBK tertinggi yakni sebesar 565,451 dan berhasil menduduki peringkat ke-157 nasional dari Top 1000 SMA se-Indonesia.
Sementara itu, untuk Provinsi Aceh, terdapat 4 SMA yang masuk dalam daftar SMA terbaik versi LTMPT yang didominasi oleh sekolah negeri.
SMA Negeri Modal Bangsa beralamat di Jl. Bandara Sim KM. 12,5, Cot Geundreut, Kec. Blang Bintang, Kabupaten Aceh Besar, Provinsi Aceh, Kode Pos 23372 dengan alamat website www.sman-modalbangsa.sch.id.
SMA Negeri Modal Bangsa yang dikepalai oleh Misra S.Pd.,M.Pd., ini telah menorehkan sejumlah prestasi baik tingkat nasional hingga internasional.
Alifya Zhafira, salah satu pelajar di SMA Negeri Modal Bangsa berhasil meraih penghargaan spesial pada Japanese Speech Contest yang diselenggarakan oleh Sapporo Internasional University di Sapporo, Hokkaido, Jepang. Ia merupakan peserta pertukaran pelajar dari SMA Negeri Modal Bangsa ke Jepang.
Prestasi lain ditorehkan oleh Fairuz dan Wathan berhasil meraih Juara 1 dan 3 Olimpiade Biologi Biofair FMIPA Universitas Syiah Kuala.
Tak hanya bidang akademik, pelajar SMA Negeri Modal Bangsa juga raih prestasi ekstrakurikuler. Grup Akustik Mosa berhasil meraih Juara 1 event Akustik pada Artlantis Labschool 2022.
Berikut adalah daftar 4 SMA terbaik di Provinsi Aceh berdasarkan nilai UTBK 2022 untuk referensi PPDB 2023, sebagaimana dilansir dari laman resmi LTMPT Top 1000 Sekolah.
1. SMA Negeri Modal Bangsa
Nilai total rata-rata UTBK 2022: 565,451
Peringkat Nasional: 157, Peringkat Provinsi: 1
2. MAN Insan Cendekia
Nilai total rata-rata UTBK 2022: 540,132
Peringkat Nasional: 378, Peringkat Provinsi: 2
3. SMA N 10 Fajar Harapan Banda Aceh
Nilai total rata-rata UTBK 2022: 536,130
Peringkat Nasional: 434, Peringkat Provinsi: 3
4. SMA S Lab School
Nilai total rata-rata UTBK 2022: 515,138
Peringkat Nasional: 933, Peringkat Provinsi: 4
Demikian informasi terkait daftar 4 SMA terbaik di Provinsi Aceh yang masuk daftar TOP 1000 sekolah terbaik versi LTMPT untuk rekomendasi siswa menjelang PPDB 2023 jenjang SMA.(Seputar Lampung)