Beranda / Berita / Aceh / 13 DPC Demokrat Aceh Beralih Dukung Muslim di Musda, Ada Apa?

13 DPC Demokrat Aceh Beralih Dukung Muslim di Musda, Ada Apa?

Minggu, 08 Agustus 2021 15:30 WIB

Font: Ukuran: - +

Anggota DPR RI, Muslim. [Foto: Serambinews.com]


DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Musyawarah Daerah (Musda) V Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Demokrat Aceh yang sebelumnya sempat tertunda, kini memasuki ronde baru.

Musda yang sempat tertunda disebutkan karena beberapa hal salah satunya PPKM Level-4. Hal tersebut dikatakan oleh Kepala Badan Komunikasi Strategis (Bakomstra) Partai Demokrat, Herzacky Mahendra Putra kepada Dialeksis.com, Kamis (05/08/2021) melalui via Whatsapp.

Wakil Ketua I DPRA, Dalimi, SE. AK mengatakan, tertundanya Musda karena ketua DPD Demokrat Aceh saat itu positif Covid-19.

Adapun perencanaannya dikatakan akan dilaksanakan awal bulan september 2021. Namun, belum bisa dipastikan tanggal berapa tepatnya pelaksanaan Musda akan berlangsung.

Berdasarkan penelusuran dari Dialeksis.com, Minggu (08/08/2021) adapun isu yang mengatakan Musda V pertamanya akan dilaksanakan pada 12-13 Juni 2021. Namun harus ditunda sampai batas waktu yang belum ditentukan.

Saat itu, Hampir seluruh DPC Partai Demokrat Aceh menyatakan mendukung Nova Iriansyah selaku Ketua Demokrat Aceh untuk menjadi Ketua DPD Partai Demokrat Aceh untuk periode mendatang dengan total 21 DPC dari total keseluruhan 23 DPC menyatakan mendukung Nova.

Mengutip dari Serambinews.com, dikatakan bahwa akan ada calon lainnya yang akan menjadi pesaing Nova Iriansyah, yaitu Anggota DPR RI, Muslim. Diketahui hingga saat ini sudah ada 13 DPC dari total 23 DPC yang menyatakan mendukung Muslim, dan jumlah dukungan akan bertambah terus.

Dari penelusuran Dialeksis.com, Minggu (08/08/2021) sosok Muslim adalah sosok yang sangat dekat masyarakat. Muslim yang kelahiran di Aceh Timur sudah menjadi anggota DPR RI sejak tahun 2009 sampai saat ini lebih kurang 3 Periode.

Dengan menjabatnya sebagai Anggota DPR RI selama 3 periode bisa dikatakan, dirinya mendapat kepercayaan dari masyarakat dan bisa dikatakan orang yang sangat royal.

Dengan jam terbangnya yang tinggi, loyalitasnya kepada partai dan masyarakat bisa dikatakan sosok muslim akan menjadi pesaing berat bagi Nova Iriansyah.

Mengutip kembali dari Serambianews.com, adapun Komitmen 13 DPC yang beralih dukungan kepada Muslim sudah diformalkan dalam bentuk surat dukungan resmi. []

Keyword:


Editor :
Alfatur

riset-JSI
Komentar Anda