Beranda / Berita / Aceh / Kebakaran di Gayo Lues, Satu Warga Meninggal Dunia

Kebakaran di Gayo Lues, Satu Warga Meninggal Dunia

Jum`at, 31 Maret 2023 11:00 WIB

Font: Ukuran: - +


DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Kebakaran terjadi di Dusun Lah Desa Pining Induk, Kecamatan Pining, Kabupaten Gayo Lues (Galus), pada Jumat (31/3/2023) dini hari.  Akibat kebakaran tersebut, sebanyak 9 unit rumah warga hangus terbakar.

Berdasarkan informasi, dalam musibah kebakaran tersebut, salah satu korban atas nama Fitri Binti Sabri (14) meninggal dunia. 

Korban meninggal dunia dalam musibah kebakaran di Kabupaten Gayo Lues tersebut diketahui masih duduk di bangku sekolah kelas 2 SMP. 

Korban ditemukan meninggal dunia dengan kondisi hangus terbakar. Camat Pining, Win Zulfian, mengatakan bahwa kebakaran hebat yang terjadi di Dusun Lah, Desa Pining Induk tersebut, kini telah menghanguskan 9 unit rumah warga. 

Diantaranya, 9 unit rumah warga rata dengan tanah, dan 4 rumah lainnya mengalami rusak. 

Dalam musibah kebakaran tersebut, seorang warga atas nama Fitri (14) ditemukan meninggal dunia dengan kondisi hangus terbakar.

"Dilaporkan penyebab kebakaran diduga dari kompor gas yang meledak dari salah satu rumah korban," ungkapnya.

Keyword:


Editor :
Zulkarnaini

riset-JSI
Komentar Anda