Beranda / PON-XXI / Rizki Juniansyah Raih Emas dan Pecahkan 3 Rekor di PON XXI Aceh-Sumut 2024

Rizki Juniansyah Raih Emas dan Pecahkan 3 Rekor di PON XXI Aceh-Sumut 2024

Sabtu, 07 September 2024 14:00 WIB

Font: Ukuran: - +

Lifter Banten, Rizki Juniansyah, melakukan angkatan clean and jerk di kelas 89 kilogram cabang angkat besi PON Aceh-Sumut 2024 di GOR Seramoe, Banda Aceh, Sabtu (7/9/2024). Foto: Antara/Adipati


DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Lifter nasional Rizki Juniansyah berhasil meraih medali emas di ajang Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumut 2024. Tidak hanya meraih emas, Rizki juga sukses memecahkan tiga rekor nasional sekaligus!

Rizki, yang mewakili Banten, memenangkan medali emas di kelas 89 kg putra. Peraih medali emas Olimpiade Paris 2024 ini tampil dominan di hadapan publik Aceh. Pertandingan tersebut berlangsung di GOR Seramoe, Banda Aceh, pada Sabtu (7/9/2024) pukul 10.00 WIB.

Rizki memastikan medali emas setelah mencatatkan total angkatan sebesar 360 kg, dengan rincian 160 kg di angkatan snatch dan 200 kg di clean & jerk. Prestasi ini membuat Rizki memecahkan tiga rekor nasional sekaligus, yakni untuk kategori snatch, clean & jerk, dan total angkatan.

Sebelumnya, rekor nasional untuk angkatan snatch adalah 155 kg, clean & jerk 187 kg, dan total angkatan 337 kg. Raihan Rizki berhasil memecahkan ketiga rekor tersebut secara signifikan.

Bersaing dengan enam lifter lainnya, Rizki tampil tanpa kesulitan berarti. Ia bahkan memulai angkatan snatch dan clean & jerk dengan beban yang jauh lebih tinggi dibandingkan pesaingnya.

Pada angkatan snatch, Rizki memulai dengan beban 146 kg, sementara para pesaingnya telah menyelesaikan angkatan mereka. Rizki mengangkat beban tersebut dengan mudah. Pada percobaan kedua, lifter berusia 21 tahun itu meningkatkan bebannya secara drastis menjadi 160 kg dan kembali berhasil mengangkatnya. Untuk percobaan snatch ketiga, Rizki memilih untuk tidak melanjutkan.

Di kategori clean & jerk, Rizki memulai dengan mengangkat 175 kg dan berhasil. Pada percobaan kedua, ia sukses mengangkat 190 kg. Akhirnya, pada percobaan ketiga, Rizki meningkatkan bebannya menjadi 200 kg dan kembali berhasil mengangkatnya dengan baik.

Keyword:


Editor :
Redaksi

riset-JSI
Komentar Anda