Beranda / Politik dan Hukum / Timsel Ungkap Penyebab Gagalnya Empat Bacawagub Mualem

Timsel Ungkap Penyebab Gagalnya Empat Bacawagub Mualem

Senin, 29 Juli 2024 16:30 WIB

Font: Ukuran: - +

Reporter : Nora

Ketua Tim Seleksi Balon Kepala Daerah dari Partai Aceh, Dr. Nurlis E. Meuko (Nurlis Effendi). Foto: dok Serambinews


DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Bakal calon wakil gubernur (bacawagub) Aceh yang akan mendampingi Muzakir Manaf di Pilkada 2024 tersisa 4 orang lagi. Yaitu Sekretaris Jenderal PA, Kamaruddin Abubakar alias Abu Razak, Ketua Partai Demokrat Aceh, Muslim, DR Mufakkir Muhammad dan Prof Adjunct Dr Marniati MKes.

Dari delapan bakal calon yang mendaftar, hanya empat kandidat yang berhasil lolos ke tahap fit and proper test. Empat lainnya dinyatakan gugur atau tereleminasi.

Mereka yang tereleminasi itu adalah Dek Fad (Ketua DPD Gerindra Aceh), TM Nurlif (Ketua DPD I Golkar), Mawardi Ali (Ketua DPW PAN Aceh), dan Tu Sop Ketua HUDA.

Saat diwawancarai Dialeksis.com, Ketua Tim Seleksi Balon Kepala Daerah dari Partai Aceh, Dr. Nurlis E. Meuko (Nurlis Effendi) menjelaskan alasan gugurnya keempat kandidat bacawagub Mualem.

"Mereka yang tidak lolos itu karena dari awal di tahap administrasi, tidak melakukan perbaikan. Padahal kami dari pihak panitia sudah menyampaikan kekurangan dari berkas yang diajukan agar kemudian diperbaiki, namun tidak digubris," jelasnya.

Nurlis mengatakan, keempat nama yang lolos itu akan mengikuti proses berikutnya, yaitu tes baca Al-Qur’an, pemaparan visi dan misi, dan survei.

"Minggu depan akan diajukan keempat nama itu ke Mualem, akan dibuat perangkingan kemudian baru diajukan. Kita tidak berhak memangkas atau menggugurkan, semuanya kita ajukan," jelasnya.***

Keyword:


Editor :
Alfi Nora

riset-JSI
Komentar Anda