Beranda / Politik dan Hukum / Survei Cawalkot Banda Aceh Dibantah LSI, Djayadi Hanan: Hanya Untuk Konsumsi Internal

Survei Cawalkot Banda Aceh Dibantah LSI, Djayadi Hanan: Hanya Untuk Konsumsi Internal

Sabtu, 29 Juni 2024 15:30 WIB

Font: Ukuran: - +

Beredar di grup WhatsApp hasil Simulasi Calon Walikota Banda Aceh yang dilakukan oleh LSI, yang ternyata setelah dikonfirmasi, Direktur LSI Djayadi Hanan membantah pihaknya melakukan survei tersebut. [Foto: Tangkapan layar dari sejumlah grup WhatsApp]

DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Beredar hasil survei mengatasnamakan Lembaga Survei Inisiatif (LSI) di sejumlah grup WhatsApp di Provinsi Aceh, Jum'at (28/6/2024) kemarin. Pada survei LSI yang beredar itu, tercantum kegiatan dilakukan pada periode 2-10 Juni dengan simulasi 8 nama calon walikota Banda Aceh.

Survei ini segera dibantah oleh Direktur Lembaga Survei Indonesia (LSI) Djayadi Hanan PhD yang mengatakan pihaknya tidak pernah mempublikasikan hasil survei LSI di Kota Banda Aceh.

"Kami hanya melakukan survei untuk salah satu calon walikota Banda Aceh dan hasilnya tidak pernah dipublikasikan," tegas Djayadi Hanan, Sabtu (29/6/2024).

Dirinya mengungkapkan, LSI tidak melakukan survei di Banda Aceh pada tanggal yang tertulis pada hasil survei yang beredar di grup WhatsApp itu.

Direktur Lembaga Survei Indonesia (LSI) Djayadi Hanan PhD. [Foto: dok. LSI]

"Kemudian, logo pada hasil survei Banda Aceh itu bukanlah logo resmi Lembaga Survei Indonesia," jelas Djayadi.

Direktur LSI Itu juga kembali menegaskan, survei yang mereka lakukan di Banda Aceh hanya dipergunakan untuk konsumsi internal salah satu calon walikota Banda Aceh.

"Hanya untuk internal. Bukan untuk publikasi ke masyarakat," pungkasnya. 

Keyword:


Editor :
Indri

riset-JSI