Nama Abdullah Puteh Masuk di Kedua SK Tim Pemenangan Pilgub Aceh 2024
Font: Ukuran: - +
Reporter : Nora
Prof. Dr. H. Abdullah Puteh, M.Si. Foto: Net
DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Nama Prof. Dr. H. Abdullah Puteh, M.Si muncul dalam daftar kedua tim pemenangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Aceh 2024.
Berdasarkan kedua Surat Keputusan (SK) Struktur dan Komposisi Tim Pemenangan, Abdullah Puteh menjabat sebagai dewan penasehat.
Kehadiran mantan Gubernur Aceh tersebut mengejutkan publik, memicu perbincangan di media sosial hingga diskusi di warung kopi. Banyak yang mempertanyakan keputusan tersebut.
Menanggapi hal itu, Fauza Andriyadi, akademisi dari Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Al-Washliyah Banda Aceh, menilai hal ini menunjukkan ketidakcermatan kedua tim pemenangan dalam meninjau rekam jejak anggota yang dilibatkan.
“Penempatan seseorang di tim pemenangan tampaknya terburu-buru,” kata Fauza. Menurutnya, kedua pasangan calon perlu memberikan klarifikasi agar situasi ini segera jelas.
Peneliti Jaringan Survei Inisiatif (JSI) juga menyarankan agar kedua tim memberikan penegasan kepada pihak yang bersangkutan untuk "meng-clearkan" kondisi tersebut.***
- Daftar Susunan Tim Pemenangan Bustami-Fadhil Rahmi untuk Pilkada Aceh 2024
- Laporan Awal Dana Kampanye: Bustami-Fadhil Rp100 Ribu, Mualem-Dek Fad Rp49,6 Juta
- Sabri Badruddin Resmi Pimpin Tim Pemenangan Bustami-Fadhil di Banda Aceh
- Relawan Aneuk Kumun Siap Menangkan Bustami Hamzah-Fadhil Rahmi di Pilkada Aceh 2024