kip lhok
Beranda / Politik dan Hukum / Jalan Kaki ke Kantor KIP, Meriahkan Pendaftaran Bacaleg Golkar Bireuen

Jalan Kaki ke Kantor KIP, Meriahkan Pendaftaran Bacaleg Golkar Bireuen

Minggu, 14 Mei 2023 23:30 WIB

Font: Ukuran: - +

Reporter : Fajri Bugak

Ketua DPD II Partai Golkar Kabupaten Bireuen H. Mukhlis A.Md SH sejumlah Bacaleg dari Partai Golkar. Foto: Ist


DIALEKSIS.COM | Bireuen - Dipimpin langsung oleh Ketua DPD II Partai Golkar Kabupaten Bireuen H. Mukhlis A.Md SH sejumlah Bacaleg dari Partai Golkar berjalan kaki menuju kantor KIP Bireuen di kawasan Paya Lipah Kecamatan Peusangan, Minggu (14/5/2023).

Lengkap dengan seragam kuning berlambang pohon beringin, Bacaleg maupun simpatisan Partai Golkar Bireuen memadati Kantor KIP Bireuen.

Sambil berjalan kaki ditemani dentuman rapai dibarengi dengan syair-syair lagu Aceh meriahkan pengajuan Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten Bireuen untuk Pemilu 2024 ke Kantor KIP Bireuen.

Ketua DPD II Partai Golkar Bireuen Mukhlis Takabeya mengatakan pihaknya pengajuan Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) sebanyak 40 orang dari 6 Dapil. "13 orang kaum perempuan sisanya laki-laki,"kata Haji Mukhlis.

Dirinya berharap pada Pemilu 2024 mendatang, Golkar Bireuen mendapatkan suara sebanyak mungkin. "InsyaAllah sebanyak mungkin,"sebutnya.

Usai mendaftar ke KIP, Bacaleg Golkar maupun simpatisan konvoi dengan mobil bergerak ke arah Kota Peusangan selanjutnya menuju jalan Jangka. (Fajri Bugak)

Keyword:


Editor :
Redaksi

Berita Terkait
    riset-JSI
    Komentar Anda