Beranda / Politik dan Hukum / Daftar Cabup ke Gerindra, TRK Ingin Jadikan Nagan Raya Sebagai Pusat Ekonomi Barsela

Daftar Cabup ke Gerindra, TRK Ingin Jadikan Nagan Raya Sebagai Pusat Ekonomi Barsela

Selasa, 28 Mei 2024 17:30 WIB

Font: Ukuran: - +

Reporter : Naufal Habibi

Teuku Raja Keumangan bersama rombongan mengantarkan berkas pendaftaran sekaligus pemaparan visi dan misi menjadi bacabup Kabupaten Nagan Raya, pada Selasa (28/5/2024).[Foto: Naufal Habibi/Dialeksis.com]


DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Teuku Raja Keumangan resmi mendaftarkan diri sebagai calon Bupati Kabupaten Nagan Raya melalui Partai Gerindra. 

Teuku Raja Keumangan bersama rombongan mengantarkan berkas pendaftaran sekaligus pemaparan visi dan misi menjadi bacabup Kabupaten Nagan Raya, pada Selasa (28/5/2024).

Kedatangan mereka disambut Wakil Ketua DPD Gerindra Aceh, Maulisman Hanafiah, Ketua Tim Penjaringan Calon Kepala Daerah Partai Gerindra Aceh, Nasrul Sufi beserta pengurus partai tersebut.

Diketahui, Tuanku Raja Keumangan saat ini masih menjabat sebagai Wakil Ketua II Dewan Perwakilan Rakyat Aceh (DPRA) 2019-2024 fraksi Partai Golkar. Selain itu, TRK sapaan Teuku Raja Keumangan dalam pemilihan Calon Anggota Legislatif DPR Aceh dari Partai GOLKAR Dapil X berhasil meraih suara tertinggi di Kabupaten Nagan Raya dengan meraup 10.221 suara.

Dalam pemaparan visi misi, Teuku Raja Keumangan menyampaikan bahwa sebagai putra daerah yang telah mengabdi selama 20 tahun di birokrasi dan kini di DPRA, ia memiliki visi besar untuk menjadikan Nagan Raya sebagai daerah yang mandiri, sejahtera, dan religius. 

Dalam hal ini, TRK yakin, dengan kepemimpinan yang tepat dan terencana, Nagan Raya dapat mencapai potensi penuhnya dan menjadi pusat pertumbuhan ekonomi baru di Aceh.

"Saya yakin, dengan kepemimpinan yang visioner, berpengalaman, dan berkomitmen, Nagan Raya dapat mencapai cita-citanya sebagai daerah yang mandiri, sejahtera, dan religius. Mari bersama-sama bergandengan tangan, menyatukan tekad, dan bahu membahu membangun Nagan Raya yang lebih baik untuk masa depan yang gemilang," kata TRK.

TRK juga siap menerima rekomendasi dari Partai Gerindra untuk maju dalam pilkada Kabupaten Nagan Raya. Ia yakin, dengan pengalaman dan dedikasi, bersama-sama dapat mewujudkan Nagan Raya yang lebih maju, adil, dan sejahtera bagi seluruh masyarakat.

"Saya harap Partai Gerindra memberikan rekomendasi kepada saya untuk maju dalam perhelatan kepala daerah kabupaten Nagan Taya," ujarnya.

Dalam pengembangan Ekonomi yang berkelanjutan, TRK ingin memberikan dukungan penuh kepada UMKM melalui pelatihan, akses permodalan, dan pemasaran, untuk menciptakan lapangan kerja dan mendorong pertumbuhan ekonomi lokal.

Ia juga merencanakan pembangunan pelabuhan CPO di Nagan Raya yang mana pembebasan lahan 20 hektar telah dilakukan di Kuala Tripa, untuk meningkatkan konektivitas dan membuka peluang perdagangan baru.

Visi dan misi lainya adalah mengelola sumber daya alam seperti emas dan batu bara secara bertanggung jawab dan berkelanjutan, dengan tetap memperhatikan kelestarian lingkungan dan kesejahteraan masyarakat.

"Kita akan memastikan penggunaan dana APBD secara efektif dan efisien, dengan fokus pada program-program yang berdampak langsung kepada masyarakat dan memperkuat komunikasi dan koordinasi dengan pemerintah pusat untuk mendapatkan dukungan dalam berbagai program pembangunan," ujarnya.

Untuk mewujudkan masyarakat yang sejahtera, kata TRK, dapat diwujudkan dengan penerapan syariat Islam secara kaffah, dengan memprioritaskan pembinaan moral dan spiritual masyarakat dan menyediakan akses pendidikan yang berkualitas bagi seluruh anak-anak di Nagan Raya, untuk melahirkan generasi yang cerdas dan berdaya saing.

Selain itu, peningkatkan kualitas layanan kesehatan dan memastikan akses yang mudah dan terjangkau bagi seluruh masyarakat dan meningkatkan peluang kerja dan mendorong pertumbuhan ekonomi lokal melalui pengembangan berbagai sektor usaha.

"Kita harap Nagan Raya harus menjadi tempat pertumbuhan ekonomi yang baru di kawasan Barat Selatan," pungkasnya. [nh]

Keyword:


Editor :
Indri

riset-JSI
Komentar Anda