IMI Resmi Kukuhkan Gelar Presiden Jokowi Sebagai Bapak Otomotif Indonesia
Font: Ukuran: - +
Presiden Joko Widodo dikukuhkan sebagai Bapak Otomotif Indonesia Oleh IMI Pusat pada acara Rakernas dan IMI Awards 2021 di Grand Ballroom Sultan Hotel. Foto: Ist
DIALEKSIS.COM | Nasional - Ikatan Motor Indonesia (IMI) resmi mengukuhkan gelar bapak otomotif Indonesia kepada Presiden RI Joko Widodo (Jokowi). Pemberian gelar itu dilakukan dalam acara IMI Awards 2023 yang dihelat di kawasan Tanah Abang, Jakarta Pusat, Sabtu (18/2) malam.
Ketua Umum IMI Bambang Soesatyo mengungkap sejumlah pertimbangan IMI memberikan gelar tersebut. Yakni, Presiden Jokowi dinilai berjasa dalam membangkitkan dunia otomotif nasional.
Salah satunya melalui kejuaraan dunia otomotif nasional yang kemudian dinilai telah berhasil menggerakkan roda perekonomian nasional di tengah gempuran pandemi virus corona (Covid-19).
Di antaranya, World Superbike (WSBK), MotoGP, MiniGP, MXGP, Formula-E, Rally Internasional, F1 Powerboat Seri Dunia 2023, hingga rencana Leman's Asia Series dan Formula-1 di Indonesia.
"Hari ini adalah malam yang luar biasa, di samping kita memberikan penghargaan tetringgi di malam anugerah ini pada Presiden RI bapak Ir Joko Widodo sebagai bapak otomotif Indonesia," kata Bamsoet.
Trofi penghargaan itu diwakilkan kepada Menpora Zainudin Amali lantaran Presiden Jokowi tidak hadir secara langsung. Basmoet menambahkan IMI dalam acara malam penghargaan kali ini juga memberikan apresiasi kepada atlet olahraga otomotif berprestasi, baik pada tingkat nasional maupun internasional.
Penghargaan ini juga akan diberikan untuk para tokoh yang peduli terhadap pengembangan dunia otomotif Indonesia. Adapun title penghargaan IMI Awards, antara lain Lifetime Achievement Award, International Achievement Award (FIA, CIK, FIM) dan IMI Provinsi Terbaik.
Dalam acara penghargaan IMI kali ini juga hadir Penjabat Gubernur Papua Barat Paulus Waterpauw, Wakil Gubernur Sumatera Utara Musa Rajekshah, hingga Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran. [cnnindonesia]