Beranda / Gaya Hidup / Olah Raga / Wasit dan Asisten Wasit Aceh Terpilih Memimpin Pertandingan Sepak Bola di PON Aceh-Sumut

Wasit dan Asisten Wasit Aceh Terpilih Memimpin Pertandingan Sepak Bola di PON Aceh-Sumut

Sabtu, 17 Agustus 2024 13:00 WIB

Font: Ukuran: - +

Reporter : Fajri Bugak

Satu orang wasit Aceh Mustafa Kamal asal Aceh Besar dan Empat orang asisten wasit terbaik yang dimiliki Aceh, yaitu Ulul Azmi, Munawar asal Bireuen, Syafii asal Aceh Utara dan Firdaus Asal Aceh Besar terpilih untuk memimpin pertandingan sepak bola pada Pekan Olahraga (PON) ke XXI Aceh-Sumut. [Foto: Kolase Diaeleksis.com]


DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Setelah mengikuti serangkaian seleksi yang sangat ketat yang dilakukan PSSI Pusat. Satu orang wasit Aceh Mustafa Kamal asal Aceh Besar dan Empat orang asisten wasit terbaik yang dimiliki Aceh, yaitu Ulul Azmi, Munawar asal Bireuen, Syafii asal Aceh Utara dan Firdaus Asal Aceh Besar terpilih untuk memimpin pertandingan sepak bola pada Pekan Olahraga (PON) ke XXI Aceh-Sumut.

Menurut jadwal yang dilansir PB PON Aceh-Sumut, Pertandingan Sepak Bola Laki-laki akan berlangsung mulai 1 September sampai dengan 19 September 2024 berlangsung di 3 Stadion, Yaitu Stadion Harapan Bangsa Banda Aceh, Stadion Lampineung Banda Aceh dan Stadion Blang Paseh Kota Sigli.

Kepada Dialeksis.com, Ulul Azmi menjelaskan tak mudah untuk lulus mengikuti seleksi sebagai wasit maupun asisten wasit supaya terpilih memimpin pertandingan sepak bola pada PON ke XXI Aceh-Sumut.

Kata Ulul, mereka mengikuti seleksi Fitnes Tes secara Nasional yang dilakukan oleh PSSI Pusat yang dilaksanakan di Kota Bogor Jawa Barat beberapa bulan yang lalu.

"Seleksinya super ketat oleh instruktur FIFA dari India dan Jepang. Alhamdulilah berkat usaha dan latihan yang rutin. Kami terpilih sesuai dengan perangkingan," kata Ulul Azmi, kepada Dialeksis.com, Sabtu (17/8/2024).

Nanti, ungkap Ulul Azmi, pihaknya akan bergabung bersama wasit-wasit dari Liga Satu dan Liga Dua terbaik asal Provinsi di Indonesia yang akan melaksanakan tugas bersama di PON Aceh-Sumut sebagai pengadil pertandingan di cabang olahraga Sepak Bola.

"Ini sebuah kebanggaan bagi kami para wasit dan asisten wasit yang telah dipilih oleh PSSI Pusat untuk memimpin ajang Nasional. Terima kasih kepada Askab PSSI Bireuen yang telah mengirim kami ke ajang tingkat Nasional," kata Ulul Azmi didampingi Munawar seraya berharap supaya dapat memimpin dengan penuh rasa tanggung jawab sesuai dengan aturan yang berlaku di sepak bola. [faj]

Keyword:


Editor :
Indri

riset-JSI
Komentar Anda