Beranda / Gaya Hidup / Olah Raga / Timnas Indonesia U-24 Lolos ke 16 Besar Asian Games 2023, Walaupun Kalah dari Korea Utara

Timnas Indonesia U-24 Lolos ke 16 Besar Asian Games 2023, Walaupun Kalah dari Korea Utara

Minggu, 24 September 2023 11:00 WIB

Font: Ukuran: - +

Timnas Indonesia U-24 tetap lolos ke 16 besar Asian Games 2023 sekalipun kalah dari Korea Utara U-24. (Foto: NOC Indonesia)


DIALEKSIS.COM | Olahraga - Kalah sekalipun dari Korea Utara U-24, Timnas Indonesia U-24 tetap lolos ke 16 besar Asian Games 2023. Hanya saja, ada sejumlah syarat yang harus dipenuhi jika kondisi di atas terjadi.

Setelah melalui dua pertandingan, Timnas Indonesia U-24 berada di posisi tiga Grup F Asian Games 2023 dengan tiga poin dan selisih gol +1. Timnas Indonesia U-24 kalah saing dari Korea Utara U-24 di puncak klasemen dengan enam poin dan selisih gol +3, plus Taiwan U-24 di posisi dua dengan tiga poin dan selisih gol -1.

Untuk posisi juru kunci ditempati Kirgistan U-24 dengan 0 poin dan selisih gol -3. Kemudian pertanyaan muncul, kenapa posisi Timnas Indonesia U-24 berada di bawah Taiwan U-24 meski unggul selisih gol?

Dalam penentuan posisi ketika ada dua tim atau lebih memiliki poin sama, head-to-head yang dijadikan tolok ukur utama. Sekadar diketahui, Timnas Indonesia U-24 kalah 0-1 dari Taiwan U-24.

Rencananya pada hari ini, Minggu (24/9/2023), Timnas Indonesia U-24 akan menghadapi Korea Utara U-24 di matchday pamungkas Grup F Asian Games 2023. Di atas kertas, Korea Utara U-24 diunggulkan menang atas Timnas Indonesia U-24.

Jika pun kalah dari Korea Utara U-24, Timnas Indonesia U-24 masih bisa lolos ke 16 besar Asian Games 2023. Lantas, bagaimana syaratnya:

1. Berharap Kirgistan U-24 Menang atas Taiwan U-24

Di saat bersamaan dengan laga Timnas Indonesia U-24 vs Taiwan U-24 digelar, dilangsungkan laga Kirgistan U-24 vs Taiwan U-24. Andai Timnas Indonesia U-24 tumbang dari Korea Utara U-24 dan Kirgistan U-24 menang atas Taiwan U-24, kioleksi poin Timnas Indonesia U-24, Kirgistan U-24 dan Taiwan U-24 sama-sama 3 poin.

Kondisi ini harus dibuatkan klasemen mini yang melibatkan hasil-hasil pertandingan Timnas Indonesia U-24, Taiwan U-24 dan Kirgistan U-24. Andai Kirgistan U-24 menang dengan selisih satu gol, Timnas Indonesia U-24 dipastikan finis sebagai runner-up grup.

Sebab, ketika klasemen mini dibuat, head-to-head otomatis dihapuskan sehingga tolok ukur selanjutnya adalah selisih gol di antara ketiga tim di atas. Dalam hal ini, Timnas Indonesia U-24 unggul selisih gol atas lawan-lawannya.

Penampakan Klasemen Mini jika Kirgistan U-24 menang 1-0 atas Taiwan U-24:

1. Timnas Indonesia U-24: Main 2, Poin 3, Selisih Gol +1

2. Timnas Taiwan U-24: Main 2, Poin 3, Selisih Gol 0

3. Timnas Kirgistan U-24: Main 2, Poin 3, Selisih Gol -1

Bagaimana jika Kirgistan U-24 menang 2-0 atas Taiwan U-24? Timnas Indonesia U-24 tetap lolos ke 16 besar Asian Games 2023 sebagai runner-up grup.

Penampakan Klasemen Mini jika Kirgistan U-24 menang 2-0 atas Taiwan U-24:

1. Timnas Indonesia U-24: Main 2, Poin 3, Selisih Gol +1

2. Timnas Kirgistan U-24: Main 2, Poin 3, Selisih Gol 0

3. Timnas Taiwan U-24: Main 2, Poin 3, Selisih Gol -1

Jika Kirgistan U-24 menang dengan selisih tiga gol atau lebih, Timnas Indonesia U-24 akan melorot ke posisi tiga. Namun, jika finis di posisi tiga dengan kondisi seperti ini, peluang Timnas Indonesia U-24 lolos ke 16 besar Asian Games 2023 via jalur peringkat tiga terbaik sangat besar.

Sebab, jika kondisi ini terjadi, di klasemen akhir peringkat tiga terbaik, Timnas Indonesia U-24 mengoleksi tiga angka. Koleksi tiga angka sudah cukup bagi Timnas Indonesia U-24 untuk menyegel tempat di 16 besar.

Bagi yang belum tahu, selain juara dan runner-up grup, ada empat tim peringkat tiga terbaik yang diizinkan lolos ke 16 besar Asian Games 2023. Sesuai aturan, bagi grup yang dihuni empat tim, hasil melawan tim peringkat empat tidak masuk hitungan.

Penampakan Klasemen Mini jika Kirgistan U-24 menang 3-0 atas Taiwan U-24:

1 Timnas Kirgistan U-24: Main 2, Poin 3, Selisih Gol +1

2. Timnas Indonesia U-24: Main 2, Poin 3, Selisih Gol +1

3. Timnas Taiwan U-24: Main 2, Poin 3, Selisih Gol -2

[okezone.com]

Keyword:


Editor :
Redaksi

riset-JSI
Komentar Anda