Soal Transfer Pemain, Inter Milan Klub Paling Galak Saat Ini
Font: Ukuran: - +
Foto: Ist
DIALEKSIS.COM | Olahraga - Inter Milan jadi salah satu klub yang paling galak soal bursa transfer saat ini seiring kehadiran sejumlah pemain bintang ke Nerazzurri. Begitu bursa transfer resmi dibuka, Inter sudah memastikan perekrutan sejumlah pemain bintang. Sejumlah nama tenar sudah merapat ke Inter.
Di lini belakang, Inter sudah memastikan kehadiran Andre Onana. Onana masuk dalam jajaran kiper bagus di Eropa seiring penampilannya bersama Ajax Amsterdam dalam beberapa musim terakhir.
Sedangkan di lini depan, Inter mendapatkan Romelu Lukaku. Kehadiran Lukaku membuat Inter punya amunisi berbahaya di lini depan. Merujuk pada penampilan di dua musim sebelumnya bersama Inter, Lukaku bisa menjelma jadi penyerang haus gol tiap musimnya.
Di lini tengah, Inter juga menghadirkan Henrikh Mkhitaryan. Walaupun Mkhitaryan sudah berumur, Mkhitaryan bisa jadi opsi tambahan bagi lini tengah Inter Milan.
Menariknya, Inter tidak perlu mengeluarkan uang transfer untuk ketiga pemain tersebut. Onana dan Mkhitaryan datang dengan status bebas transfer sedangkan Lukaku hadir dengan status sebagai pemain pinjaman.
Inter Milan juga sudah memastikan pembelian Joaquin Correa dan Robin Gosens yang musim lalu sudah hadir dengan status sebagai pemain pinjaman.
Walaupun sudah bergerak aktif di bursa transfer, Inter disebut belum berpuas diri. Mereka diyakini masih memburu Paolo Dybala sebagai tambahan pemain di lini depan [cnnindonesia.com].