Beranda / Gaya Hidup / Olah Raga / Putra Pemilik Leicester City Siap Lanjutkan Warisan Sang Ayah

Putra Pemilik Leicester City Siap Lanjutkan Warisan Sang Ayah

Kamis, 01 November 2018 23:31 WIB

Font: Ukuran: - +

Foto: Getty

DIALEKSIS.COM | Leicester - Vice chairman Leicester City Aiyawatt Srivaddhanaprabha berjanji untuk melanjutkan warisan dan misi besar sang ayah, Vichai Srivaddhanaprabha, sehingga The Foxes bisa terus berprogres secara positif.

Sepekan terakhir, duka mendalam menyelimuti Leicester setelah Vichai --  pemilik sekaligus chairman Leicester -- termasuk dalam lima korban tewas dalam kecelakaan helikopter di King Power Stadium. Tragedi ini terjadi tak lama setelah Leicester bermain imbang 1-1 kontra West Ham United, Sabtu (27/10).

Awal pekan ini, Aiyawatt dan ibunya mengunjungi Leicester untuk melihat karangan bunga, pesan dukacita, dan memorabilia dari fans yang menangisi kepergian Vichai. Aiyawatt pun mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan dukungan dan bantuan atas insiden ini.

"Dari lubuk hati terdalam, Saya ingin berterima kasih kepada semua orang atas dukungannya. Terima kasih juga kepada Kepolisian dan Layanan Darurat di Leicestershire karena mereka bertindak cepat dan profesional," ungkap Aiyawatt dalam pernyataan resminya.

"Semua yang terjadi ini membuat saya paham betapa pentingnya sosok ayah saya bagi banyak orang. Saya tersentuh dengan banyaknya orang-orang yang memberikan cintanya kepada ayah saya. Saya sangat bangga bisa memiliki ayah yang luar biasa seperti dirinya."

"Darinya, saya menerima warisan dan misi besar untuk diteruskan. Saya akan siap melakukannya. Dia adalah sosok yang mencintai keluarganya. Dia menjadikan Leicester sebagai sebuah keluarga. Dia akan sangat bangga melihat keluarga Leicester saling mendukung dan bersatu di masa-masa sulit ini," pungkasnya.

Vichai membeli Leicester pada 2010 dan sukses mengejutkan dunia pada 2016 ketika The Foxes mengukir kisah Cinderella dengan menjadi kampiun Liga Primer Inggris.

Upacara pemakaman Vichai akan dilangsungkan di Kuil Debsirin, Thailand selama tujuh hari, dimulai pada 3 November mendatang. (Goal)

Keyword:


Editor :
Sammy

riset-JSI
Komentar Anda