kip lhok
Beranda / Gaya Hidup / Olah Raga / Pemain Persip Pase Jalani TC Tahap Akhir di Pulau Jawa

Pemain Persip Pase Jalani TC Tahap Akhir di Pulau Jawa

Minggu, 07 November 2021 21:30 WIB

Font: Ukuran: - +

Reporter : Baga

DIALEKSIS.COM|BANDA ACEH - Pemain Persip Pase, Aceh Utara, yang disiapkan ke Kompetisi Liga 3 Asprov PSSI Aceh, masih menjalani pemusatan latihan (TC) di Pulau Jawa. Tim binaan Danrem 011/ Lilawangsa, Kolonel Inf Sumirating Baskoro, saat ini sedang mengikuti TC penuh tahap akhir di Pusdiklatpassus Kopassus Batujajar, Jawa Barat.

Presiden Klub Persip Pase, H Adek Zulfadhli, kepada Dialeksis.com, via telepon selulernya, Minggu (7/11/2021) mengatakan, sebelum berangkat ke Batujajar, timnya sudah terlebih dulu melakukan ujicoba selama dua hari di Medan, Sumatera Utara.

“Kemudian mengikuti Trofeo Aceh Malaka di Lapangan PTIK Bhayangkara Jakarta Selatan pada Jumat (29/10/2021) malam, dimana Persip Pase tampil sebagai juara pertama,” jelasnya.

Selepas ikut serta dalam event tersebut, menurut H Adek, pemain Persip Pase mengikuti TC dan latih tanding di Markas Kopasus, Cijantung, Jakarta Timur, pada 31 Oktober - 5 November 2021.

“Selama berlatih di Cijantung, kita juga sempat melakukan satu kali laga uji coba melawan tim sepak bola Kopassus setempat dengan hasil akhir 5-1 untuk kemenangan Persip Pase,” jelas Presiden Persip Pase ini.

Menurut H. Adek Zulfadhli, Danrem 011/Lilawangsa Kolonel Inf Sumirating Baskoro yang juga mantan dari satuan Baret Merah Kopassus berkesempatan menjenguk sekaligus melepas keberangkatan tim Persip Pase dari Cijantung menuju Pusdiklatpassus Kopassus Batujajar.

“Pada saat itu, Pak Danrem Baskoro ikut menyemangati para pemain agar berlatih dengan serius, tekun, bertanggung jawab, dan penuh disiplin. Sebab, menurut Pak Danrem, tanpa itu semua tidak akan mudah untuk meraih kesuksesan saat mengikuti kompetisi Liga 3 nanti,” ungkapnya.

H Adek dalam membesut tim bola bundar Persip Pase ini didampingi Syech Mulyadi dan Bil Razi selaku Manajer dan Sekretaris Tim, serta Wahyudi (ofisial).

Lebih jauh A Adek menyampaikan, Jumat (5/11/2021) pagi, skuat Persip Pase yang memboyong 15 pemain dibawah asuhan Syamsul Bahri Papi dan Rijal Leubu, ini bergerak ke Batujajar melalui jalur darat.

“Saat tiba di Batujajar sekitar pukul 14.00 WIB, tim kita langsung disambut oleh Wadan Pusdiklatpassus Kopassus Batujajar, Kol Inf Anwar,” jelasnya.

Saat mengikuti TC penuh di Batujajar selama lima hari, pemain Persip Pasee fokus pada pembinaan fisik dan melakukan uji coba dengan Tim Askab PSSI Bandung Barat. Selepas dari TC di Batujajar, kata H Adek, Persip Pase akan kembali mengikuti Aceh Solidarity Trofeo Football Tournamen pada Selasa (9/11/2021) malam mendatang.

“Trofeo yang juga akan berlangsung di Lapangan PTIK Bhayangkara, Jakarta Selatan, diikuti oleh empat tim yaitu Persip Pase, Nazran Coffee 69 Jakarta, Aceh Sepakat Cianjur (Jawa Barat), dan Agam Turkey FC.,” jelasnya.

Menurut H Adek, usai mengikuti event tersebut, tim Persip Pase akan kembali ke tanah rencong. Mohon doanya, semoga apa yang dilakukan Persip Pase dapat menyuguhkan yang terbaik, demi Aceh, sebutnya.


Keyword:


Editor :
Redaksi

riset-JSI
Komentar Anda