Laga Berat, Persiraja Bertandang ke Markas Semen Padang
Font: Ukuran: - +
Dialeksis.com, Banda Aceh - Persiraja kembali memainkan laga tandang di kompetisi Liga 2 musim ini saat menantang tuan rumah Persita Tangerang pada 3 Juli mendatang. Lima hari setelahnya, Defri Riski dkk juga akan bertandang ke markas Semen Padang, pada 8 Juli 2018.
Dua laga tandang ini terhitung berat bagi Laskar Rencong, karena harus berhadapan dengan Persita dan Semen Padang yang merupakan pimpinan klasemen group barat saat ini.
Meski demikian, Sekretaris Umum Persiraja, Rahmat Djailani kepada wartawan menyampaikan, bahwa secara keseluruhan Persiraja tetap optimis dalam menghadapi laga tandang
"Kita tetap optimis dan berupaya maksimal, bagi kita tandang atau kandang sama saja, mengingat group barat ini lebih berat karena selisih poin antara satu dengan tim lain kecil sekali," ujar Rahmat Djailani.
Sambungnya, "Kita Target empat poin di dua laga tandang ini. Mudah-Mudahan kita bisa ambil poin penuh saat melawan Persita dan bisa menahan seri Semen Padang," Rahmat Optimis.
Persiraja mencoba untuk memanfaatkan situasi non teknis Persita yang tidak main di rumah sendiri. "Jadi mudah-mudahan bisa maksimal," jelas mantan Manager Arseco FC ini. Persita sementara masih menggunakan stadion Singaperbangsa sebagai kandang.
Setelah melawan Persita, tim tidak kembali ke Banda Aceh, klub yang berjuluk Lantak Laju ini langsung bergeser ke Padang, dan memaksimalkan istirahat dan latihan di Padang.
Terpisah, Pelatih Kepala Persiraja, Akhyar Ilyas juga menyampaikan optimisme serupa. "Insya Allah, kita akan lakukan dan berikan yang terbaik, dan kita membawa 18 pemain. Nanti setelah pertandingan melawan Persita, kalau memang masih perlu tambahan pemain, maka akan langsung bergabung di Padang," pungkas Akhyar.
18 pemain yang diboyong untuk dua laga tandang ini adalah:
1. Rahmanuddin
2. Asep budi
3. Rafsanjani
4. Agus Suhendra
5, Luis Irsandi
6. Ferry Sandria
7. Luthfi Fauzi
8. Vivi Asrizal
9. Fani Aulia
10. Fiktor Pae
11. Defri Riski
12. Aulia Rahmat Fahri
13. Riki Kurniadi
14. Hapidin
15. Saddam Hi tenang
16. M.hidayat
17. Fiwi Dwipan
18. Mudasir
(rel)