Federasi Sepakbola Spanyol Resmi Pecat Julen Lopetegui
Font: Ukuran: - +
Dialeksis.com - Keputusan mengejutkan dibuat Federasi Sepakbola Spanyol, RFEF. Mereka mengumumkan baru saja memecat sang pelatih, Julen Lopetegui. Menjadi kontroversi karena Lopetegui dipecat dua hari jelang Tim Nasional (Timnas) Spanyol melakoni laga pertama kontra Portugal di Piala Dunia 2018.
"Kami memutuskan untuk memecat Julen (Lopetegui). Apa yang kami capai saat ini, sebagian besar merupakan kontribusinya. Kami harus mengucapkan terima kasih dan berharap ia beruntung," kata Presiden RFEF, Luis Rubiales, mengutip dari Goal, Rabu (13/6/2018).
Rubiales disinyalir jadi sosok yang kekeuh ingin memecat Lopetegui. Pria berusia 40 tahun itu sakit hati karena pada Selasa 12 Juni 2018 malam WIB, Lopetegui memutuskan untuk menandatangani kontrak selama tiga tahun bersama Madrid.
Dengan menjadi arsitek Madrid, Lopetegui pun secara resmi mengundurkan diri dari jabatan pelatih Timnas Spanyol usai gelaran Piala Dunia 2018. Akan tetapi, belum juga memimpin Gerard Pique dan kawan-kawan di Piala Dunia 2018, pelatih berusia 51 tahun itu keburu dipecat RFEF.
Sebenarnya, Rubiales sudah ingin memecat Lopetegui pada Rabu (13/6/2018) dini hari WIB. Akan tetapi, karena dorongan dari beberapa pihak, Rubiales pun menunda keputusan itu dan baru mengumumkannya sore ini.
Sejauh ini, belum diketahui siapa yang akan menakhodai Timnas Spanyol di Piala Dunia 2018. Jelas, keputusan yang dibuat RFEF bisa dibilang sangat gegabah. Bersama Lopetegui, Timnas Spanyol sebenarnya tampil luar biasa. Dari 20 pertandingan, Isco Alarcon dan kawan-kawan tak pernah merasakan kekalahan dengan koleksi 14 menang dan 6 imbang. (Okezone)