kip lhok
Beranda / Gaya Hidup / Olah Raga / Amazing! Messi Mampu Menyamai Rekor Pele

Amazing! Messi Mampu Menyamai Rekor Pele

Senin, 21 Desember 2020 09:00 WIB

Font: Ukuran: - +

Foto: Pele (ANTARA/HO/FIFA Media Office)


DIALEKSIS.COM | Jakarta - Lionel Messi mendapat ucapan selamat dari legenda hidup Brasil, Edson Arantes Do Nascimento alias Pele. Pernyataan selamat tersebut disampaikan Pele setelah rekornya disamai oleh superstar Argentina tersebut.

Rekor yang diukir oleh Messi terjadi dalam hasil imbang 2-2 Barcelona melawan Valencia di pekan ke-14 La Liga 2020-2021, di Stadion Camp Nou, Spanyol, Sabtu (19/12) malam WIB. Dalam laga itu Messi membuat satu gol untuk menyamai rekor Pele.

Rekor yang dimaksud adalah koleksi gol terbanyak untuk satu klub yang dibela. Gol ke gawang Valencia adalah gol ke-643 Messi untuk Barcelona dalam 748 pertandingan di lintas kompetisi yang dimainkan.

“Ketika hati Anda dipenuhi dengan cinta, sulit untuk mengubah jalan Anda. Seperti Anda, saya tahu bagaimana rasanya senang memakai kostum yang sama setiap hari. Seperti Anda, saya tahu bahwa tidak ada yang lebih baik dari tempat kita merasa seperti di rumah sendiri,” tulis Pele di akun Instagram sebagaimana dikutip dari The Star.

Messi memulai debutnya bersama Barcelona di usia 17 tahun pada 2004 lalu. Pemain berjuluk La Pulga tersebut kemudian mencetak gol debutnya untuk Blaugrana dalam laga melawan Albacete di ajang La Liga pada 1 Mei 2005.

Messi terbilang cukup cepat untuk dapat mencatatkan 643 gol bersama Barcelona. Dia hanya membutuhkan waktu 15 tahun bersama Blaugrana untuk dapat menyamai rekor itu dibanding Pele yang membutuhkan waktu 18 tahun.

Meski demikian, dia butuh lebih banyak pertandingan untuk sejajar dengan legenda Brasil tersebut. Pasalnya, Pele berhasil mengukir jumlah gol yang sama dalam 665 pertandingan kompetitif untuk Santos.

“Selamat atas catatan sejarahmu, Lionel Messi. Namun yang terpenting, selamat atas karier indah Anda di Barcelona. Cerita seperti kita, mencintai klub yang sama begitu lama, sayangnya akan semakin jarang terjadi di sepak bola. Saya sangat mengagumi Anda, @leomessi,” tulis Pele melanjutkan.

Pele, 80 tahun, melakukan debutnya di Santos pada usia 15 tahun pada 1956. Ia kemudian meninggalkan klub itu pada 1974 setelah memenangi enam gelar liga Brasil ditambah dua mahkota Copa Libertadores, setara dengan Liga Champions di Amerika Selatan [akurat.co].

Keyword:


Editor :
Redaksi

riset-JSI
Komentar Anda