kip lhok
Beranda / Berita / Nasional / Update Covid-19 Indonesia: 6.575 Positif, 686 Sembuh, 582 Meninggal

Update Covid-19 Indonesia: 6.575 Positif, 686 Sembuh, 582 Meninggal

Minggu, 19 April 2020 18:05 WIB

Font: Ukuran: - +


Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Covid-19 Achmad Yurianto. Foto: Dok. BNPB


DIALEKSIS.COM | Jakarta - Pemerintah mengumumkan data terbaru terkait Covid-19. Per Minggu (19/4/20), data orang dalam pemantauan (ODP) mencapai 178.883 jiwa, sedangkan pasien dalam pengawasan (PDP) sebanyak 15.646 Orang.

Demikian disampaikan Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Covid-19 Achmad Yurianto. Dia menjelaskan bahwa angka tersebut merupakan akumulasi data dari laporan Dinas Kesehatan Provinsi yang dihimpun dari kabupaten/kota.

"Jumlah PDP ini adalah jumlah yang sedang kita siapkan untuk kita konfirmasi laboratorium-nya dengan pemeriksaan real-time PCR," bebernya.

Sudah barang tentu, menurutnya, hasil PCR ini nantinya bisa positif dan itu akan dimasukan sebagai konfirmasi kasus positif Covid-19. Kendati demikian, ia menegaskan hasil yang negatif pasti akan dikeluarkan dari daftar PDP.

"Karena kita yakini bahwa pasien ini bukan dalam pengawasan Covid-19. Tentu dengan pengawasan yang terus dilakukan rumah sakit," bebernya.

Dia lantas bilang, dari total akumulasi 6.575 kasus positif, sebanyak 686 orang di antaranya dinyatakan sembuh, dan 582 orang meninggal. Dia menggarisbawahi bahwa data orang meninggal hanya didapat dari kasus yang telah terkonfirmasi positif.

"Tentunya kami tidak masukkan pasien yang meninggal dalam status belum terkonfirmasi, bisa saja bahwa ternyata pasien tersebut memang bukan Covid-19. Namun apabila sempat swab tenyata positif maka kita masukan dalam konversi konfirmasi Covid-19," bebernya.

"Jadi tidak seluruh pasien yang meninggal selalu kita katakan sama dengan konfirmasi Covid-19 sehingga kemudian dijumlahkan. Karena kita hanya melaporkan kasus meninggal konfirmasi positif," lanjutnya. (Im/CNBCIndonesia)

Keyword:


Editor :
Im Dalisah

riset-JSI
Komentar Anda