kip lhok
Beranda / Berita / Nasional / TNI Siapkan Perlengkapan untuk Evakuasi WNI dari China

TNI Siapkan Perlengkapan untuk Evakuasi WNI dari China

Kamis, 30 Januari 2020 15:00 WIB

Font: Ukuran: - +

Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto


DIALEKSIS.COM | Jakarta - Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto memastikan TNI siap bila dikerahkan untuk melakukan evakuasi warga negara Indonesia (WNI) dari China. 

Sejumlah persiapan telah dilakukan untuk menyelamatkan WNI dari virus Corona yang sekarang telah menjadi momok menakutkan di China. TNI menyiagakan pesawat dan tenaga medis. 

"Lima hari yang lalu juga saya perintahkan Kapuskes TNI bersama Dinas Kesehatan angkatan menyiapkan peralatan apa saja yang harus dibawa, termasuk baju astronot yang putih-putih itu, termasuk juga ruang isolasi itu saya juga minta, termasuk juga untuk memonitor panas tubuh manusia. Itu sudah saya siapkan semua," kata Hadi di Gedung DPR, Kamis, 30 Januari 2020.

Sebanyak tiga pesawat yang disiapkan yakni dua pesawat Boeing 737 dan satu pesawat C130 Hercules. Namun keputusan untuk menggunakan pesawat sipil atau militer ada di Menteri Luar Negeri Retno Marsudi.

Sementara untuk lokasi isolasi atau karantina setelah WNI dari China sampai di Tanah Air, Hadi mengatakan, Pusat Kesehatan TNI telah memilih lokasi di asrama haji Pondok Gede. "Tinggal kita koordinasi dengan Menlu kapan kita diberangkatkan. Seandainya pun mencarter pesawat sipil itu juga, itu adalah sudah menjadi pertimbangan dari Ibu Menlu," ujarnya.

Seperti diketahui, virus corona yang bermula dari kota Wuhan, China telah membuat khawatir sejumlah negara. Hal itu karena penyebarannya yang cepat, sementara obatnya masih belum diketahui.

Komisi Kesehatan Nasional China mengatakan, jumlah kematian akibat wabah coronavirus di negara itu telah meningkat menjadi 132 pada Selasa, 28 Januari 2020 dengan total 5.974 kasus yang dikonfirmasi.

Keyword:


Editor :
Zulkarnaini

riset-JSI
Komentar Anda