Beranda / Berita / Nasional / Peringati HUT Ke-74 TNI, Ini Pesan Gatot Nurmantyo

Peringati HUT Ke-74 TNI, Ini Pesan Gatot Nurmantyo

Minggu, 06 Oktober 2019 11:00 WIB

Font: Ukuran: - +

Mantan Panglima TNI Jenderal (Purn) Gatot Nurmantyo. (Foto: Kompas.com)


DIALEKSIS.COM | Jakarta - Mantan Panglima TNI Jenderal (Purn) Gatot Nurmantyo mengingatkan agar TNI dan Polri jangan mau dibentur-benturkan. 

Menurut dia, TNI-Polri harus sinergis satu sama lain di bawah komando kepala negara sebagai panglima tertinggi Indonesia. 

"Polri adalah tangan kanan Presiden dalam kondisi tertib sipil dan TNI tangan kirinya Presiden," ujar Gatot saat dijumpai di peringatan HUT ke-74 TNI di Pangkalan Udara Halim Perdanakusuma, Jakarta, Sabtu (5/10/2019). 

Berbeda soal dalam keadaan darurat. TNI menjadi tangan kanan, sementara Polri menjadi tangan kiri Presiden. Artinya, kata dia, keduanya, baik TNI maupun Polri memiliki peranan yang sangat penting dalam kehidupan berbangsa dan bernegara. 

"Maka jangan mau dibenturkan. Karena kalau dibenturkan, Presiden akan kehilangan dua tangannya," kata Gatot, menganalogikan. 

Dilansir Kompas.com, peringatan HUT Ke-74 TNI sendiri berlangsung meriah, dengan berbagai atraksi, defile pasukan, dan konvoi alat utama sistem persenjataan (alutsista) yang dimiliki TNI. 

Presiden RI Joko Widodo, Wakil Presiden M Jusuf Kalla, beserta sejumlah pejabat, baik legislatif maupun eksekutif hadir dalam kesempatan itu. Di antaranya, Ketua DPR RI Puan Maharani, Ketua DPD RI La Nyalla Mattalitti, dan Ketua MPR RI Bambang Soesatyo, serta wapres terpilih KH Ma'ruf Amin. 

Kemudian, Presiden ke-5 RI Megawati Soekarnoputri, Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono, Wakil Presiden ke-6 Try Sutrisno, Wapres ke-9 Hamzah Haz, dan Wapres ke-11 Boediono.(km)

Keyword:


Editor :
Zulkarnaini

Berita Terkait
    riset-JSI
    Komentar Anda