Beranda / Berita / Nasional / Menlu RI: Kondisi Pak Habibie Stabil dan Bicara Sangat Baik

Menlu RI: Kondisi Pak Habibie Stabil dan Bicara Sangat Baik

Selasa, 06 Maret 2018 08:07 WIB

Font: Ukuran: - +

Presiden Jokowi dan mantan Presiden BJ Habibie. (Biro Pers Setpres)

DIALEKSIS.COM | Jakarta - Menteri Luar Negeri Retno Marsudi mengabarkan perkembangan kesehatan Presiden ke-3 RI BJ Habibie yang tengah dirawat di rumah sakit di Munich, Jerman. Dilaporkan, kondisinya semakin membaik dan dapat berkomunikasi.

"Hari Sabtu, alhamdulilah saya sudah berkomunikasi langsung dengan Pak Habibie. Kemudian beliau bercerita mengenai kenapa beliau masuk rumah sakit. Mungkin beliau kecapekan, tetapi beliau dalam kondisi yang stabil, bisa bicara dengan sangat baik," jelas Retno, Senin (5/3).

Sementara itu, pemerintah telah mengirimkan tim dokter kepresidenan, ahli jantung dan pembuluh darah serta Paspampres untuk menangani BJ Habibie.

"Pak Habibie menyampaikan beberapa hal. Selain menceritakan kondisinya, juga menginginkan ada dokter Kepresidenan, dan Paspampres untuk mendampingi beliau dirawat di Munchen, Jerman," jelas Staf Khusus Presiden Joko Widodo bidang Komunikasi Johan Budi. (Liputan6)

Keyword:


Editor :
Sammy

riset-JSI
Komentar Anda