kip lhok
Beranda / Berita / Nasional / Koalisi dengan 5 Partai, PBB siap Usung Yusril jadi Capres 2019

Koalisi dengan 5 Partai, PBB siap Usung Yusril jadi Capres 2019

Rabu, 07 Maret 2018 12:09 WIB

Font: Ukuran: - +


Dialeksis.com, Jakarta - Sekjen Partai Bulan Bintang (PBB) Afriansyah Noor mengungkapkan, hingga kini partainya masih memutuskan Ketua Umum PBB Yusril Ihza Mahendra untuk maju sebagai calon presiden 2019.

"Untuk pilpres, sementara ini hasil keputusan yang lalu itu hanya memutuskan ketua umum (Yusril Ihza Mahendra) kami untuk maju. Ya Sebagai calon presiden," ucap Afriansyah di Kantor KPU Pusat, Jakarta, Selasa (6/3/2018) kepada liputan 6.

Namun karena perolehan suara PBB kecil, partainya tidak bisa maju sendiri dan harus berkoalisi dengan partai-partai lain.

"Cuma kalau undang-undangnya itu MK tolak untuk yang 0 persen, kami tidak bisa maju. Artinya, membuat poros baru, ini berkoalisi dengan partai-partai yang lain," kata Afriansyah.

Afriansyah menyebutkan, kemungkinan besar partainya akan menjadi oposisi pemerintah dan akan berkoalisi dengan 5 partai.

"Ya tadi sudah disebutkan, dengan PKB, PAN, PKS, Demokrat, ada Gerindra," sebut dia.

Afriansyah juga menanggapi penetapan PBB sebagai partai peserta pemilu tahun 2019. Menurut dia, keterlambatan PBB menjadi parpol peserta Pemilu 2019 justru membawa banyak hikmah.

"Jadi Bang Yusril ketua umum dapat panggung, PBB dapat nama, iklan gratis dari media, setiap hari media nanyain di mana Sekjen, di mana Ketua, bagaimana tanggapannya," pungkasnya (liputan 6).
Keyword:


Editor :
HARIS M

riset-JSI
Komentar Anda