kip lhok
Beranda / Berita / Nasional / Jokowi Terima Kunjungan HT dan Pengurus Perindo di Istana

Jokowi Terima Kunjungan HT dan Pengurus Perindo di Istana

Senin, 05 Maret 2018 14:07 WIB

Font: Ukuran: - +


DIALEKSIS.COM | Jakarta - Presiden Joko Widodo menerima kunjungan Ketua Umum Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo pagi ini di Istana Merdeka, Jakarta. Namun belum ada keterangan resmi mengenai pertemuan tersebut.

Mereka terlihat masuk ke kawasan Istana Merdeka sekitar pukul 09.50 WIB. Hary Tanoe masuk sambil tersenyum tanpa memberikan keterangan apapun kepada media.

Berdasarkan pantauan, Hary Tanoe hadir bersama Sekretaris Jenderal Perindo Ahmad Rofiq, dan dua Wasekjen M Sofian dan Doni Ferdiansyah.

Beberapa Ketua DPP turut mendampingi seperti Ketua DPP Bidang Hukum dan HAM Christhoporus Taufik, Ketua DPP Yamin Tawari, dan Ketua DPP Bidang Organisasi Syafril Nasution.

Secara terpisah, Juru Bicara Presiden Johan Budi menyatakan belum mengetahui tujuan pertemuan Presiden Jokowi dengan pimpinan Partai Perindo.

Ia tidak mengetahui kemungkinan rencana Jokowi bertemu dengan partai yang baru lolos sebagai peserta pemilu.

"Kalau hari ini saya belum tahu. Saya juga belum tahu itu," kata Johan di Kantor Presiden, Senin (5/3).

Pada Kamis (1/3) lalu, Jokowi juga menerima kunjungan pimpinan Partai Solidaritas Indonesia di Istana. PSI lolos sebagai partai peserta pemilu dengan nomor urut sebelas.

Dalam pertemuan itu, PSI membicarakan pemilihan legislatif maupun pemilihan presiden 2019. Salah satu yang dibicarakan yaitu tentang strategi pemenangan Jokowi melalui media sosial.

Perindo adalah salah satu partai baru di Pemilu 2019. Partai yang telah menyatakan dukungannya pada Jokowi di Pilpres ini mendapat nomor urut sembilan. (CNN)

Keyword:


Editor :
Sammy

riset-JSI
Komentar Anda