Beranda / Berita / Nasional / Dukung Peningkatan Produksi Migas, 24 Perusahaan Terima Penghargaan di ICIOG 2023

Dukung Peningkatan Produksi Migas, 24 Perusahaan Terima Penghargaan di ICIOG 2023

Minggu, 24 September 2023 23:50 WIB

Font: Ukuran: - +


DIALEKSIS.COM | Jakarta - Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Minyak dan Gas Bumi (SKK Migas) memberikan penghargaan kepada puluhan perusahaan yang mendukung upaya peningkatan produksi migas nasional. Bukan hanya perusahaan migas lokal dan global, penghargaan juga diberikan kepada media hingga auditor.

Penghargaan ini diberikan di hari terakhir gelaran The 4th International Convention on Indonesian Upstream Oil and Gas (ICIOG) 2023, Jumat (22/9/2023). Acara ini telah berlangsung dari tanggal 20 dan ditutup pada 22 September 2023.

Wakil Kepala SKK Migas Nanang Abdul Manaf mengatakan, penghargaan ini juga sebagai bentuk untuk merayakan pencapaian luar biasa individu dan organisasi di industri minyak dan gas. SKK Migas merasa terhormat karena para pihak bekerja keras, berdidikasi, dan memberikan banyak inovasi pada industri migas nasional.

Memenangkan penghargaan memang bagus, tapi yang terpenting adalah menang bersama," ujarnya, di Nusa Dua Bali.

Nanang berharap, acara ini akan menginspirasi insan hulu migas untuk terus berjuang mencapai keunggulan dan memberikan dampak positif di bidang masing-masing. Acar ini juga diharapkan dapat mendorong lebih banyak kolaborasi dan membantu Indonesia untuk menarik investasi hingga US$ 20 miliar per tahun.

PT Pertamina Hulu Energi (PHE), selaku Subholding Upstream Pertamina sendiri mendapatkan 13 penghargaan dari SKK Migas di ajang 4th ICIUOG 2023 yang dilaksanakan di Nusa Dua-Bali, 20-22 September 2023. Adapun penghargaan diberikan kepada Kontraktor Kontrak Kerja Sama (KKKS) yang terafiliasi dengan PHE.

''Terimakasih kepada SKK Migas yang telah memberikan penghargaan kepada Pertamina Grup. Dan terimakasih juga kami ucapkan kepada seluruh tim dan stakeholder yang telah mendukung kinerja kami sehingga dapat menerima penghargaan ini,'' ujar Direktur SDM dan Penunjang Bisnis PHE, Oto Gurnita.

''Saat ini kita semua dihadapkan dengan target produksi nasional tahun 2030 sebesar 1 juta Barel per hari (BOPD) dan gas sebesar 12 miliar standar kaki kubik per hari (BSCFD) yang cukup menantang, kami optimis dapat memenuhi target yang telah ditetapkan dengan dukungan stakeholders sebagai strategic partners maupun dukungan dari pihak ketiga. Dengan adanya penghargaan ini akan memotivasi kami untuk terus berkontribusi pada produksi nasional di Indonesia,'' tambahnya.

PHE mengelola empat regional domestik yang tersebar di berbagai wilayah Indonesia dan satu regional internasional. Selain itu PHE juga memiliki anak usaha di bidang service dan lainnya. Seluruh lini usaha PHE bertujuan untuk menjaga keberlanjutan industri hulu minyak dan gas serta menjaga ketahanan energi nasional.

Berikut daftar pemenang penghargaan di ICIOG 2023:

1.The Best Media Performance: MNC Media

2. The Best Career Development Performance (P1 Category): PT Pertamina Hulu Mahakam

3.The Best Facility Management: BP Berau Ltd.

4.The Most Optimum Collaboration in the Disputes Settlement: PT Pertamina Hulu Energi

5.Assurance and Consulting Excellence (ACE) Award: PT Medco E&P Indonesia

6. Integrity Compliance and Ethics (ICE) Award: JOB Pertamina-Medco E&P Tomori Sulawesi

7.The Best Replacement Reserve Ratio from Contingent Resource: PT Pertamina Hulu Energi ONWJ

8. The Best Exploitation and Operation Excellence Cluster Production Above 10 MBOEPD: PT Pertamina Hulu Sanga Sanga

9. The Best Exploitation and Operation Excellence Cluster Production Below 10 MBOEPD: PT Pertamina Hulu Energi TEJ

10. Project Performance Award 2023: Medco E&P Natuna Ltd. (Belida Extension Project)

11. The Best Cost Management: PT Pertamina Hulu Mahakam

12. The Best Financial Performance: ExxonMobil Cepu Ltd.

13. The Best Asset Management: PT Pertamina Hulu Mahakam

14.The Best Domestic Gas Buyers: PT Petrokimia Gresik

15. The Best Inventory Management: PT Pertamina Hulu Mahakam

16.The Best Procurement Performance: Petronas Carigali Ketapang II Ltd.

17.The Best Local Content Achievement: Husky CNOOC Madura Ltd.

18. The Best Stakeholder / Gov. Official Performance: Penata Ruang Ahli Utama Kementerian ATR/BPN RI - Dr. Ir. Abdul Kamarzuki, MPM

19. The Highest Investment in Exploration Drilling: Eni North Ganal Ltd.

20.The Key Investment for Unlocking New Resources : PT Pertamina Hulu Rokan

21.The Best Cost Initiatives: JOB Pertamina-Medco E&P Tomori Sulawesi

22. The Best PSC of The Year: PT Pertamina Hulu Mahakam

23.The Best Presentation: PT Pupuk Indonesia

24.The Best Booth: PT Pertamina Hulu Energi

[detikfinance]

Keyword:


Editor :
Alfi Nora

riset-JSI
Komentar Anda