Beranda / Berita / Nasional / Antisipasi Kerusakan Kotak Suara, Bawaslu :”Penyimpanan Kotak Suara Harus di Tempat Yang Terjaga Kadar Kekeringannya”

Antisipasi Kerusakan Kotak Suara, Bawaslu :"Penyimpanan Kotak Suara Harus di Tempat Yang Terjaga Kadar Kekeringannya"

Jum`at, 01 Februari 2019 10:58 WIB

Font: Ukuran: - +


Dialeksis.com | Jakarta - Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Jawa Barat melakukan monitoring logistik pemilu 2019 dari tanggal 29 Januari - 5 Februari 2019. Dalam Monitoring tersebut, Bawaslu Jawa Barat menemukan sejumlah kotak suara yang rusak di gudang penyimpanan logistik pemilu di Subang dan Depok.

Pada proses monitoring tersebut, Bawaslu Jawa Barat sempat melakukan uji coba terhadap kualitas kotak suara. Ternyata, setelah di ujicoba, ada beberapa kotak suara yang penyok setelah di duduki. Diduga, kerusakan kotak suara yang terjadi di sebabkan oleh kelembaban gudang penyimpanan.

Menanggapi hal tersebut, Komisioner Bawaslu Mochammad Afifuddin memberikan rekomendasi kepada KPU, kotak suara harus di simpan pada tempat yang terjaga kadar kekeringannya, meski hujan terus menerus.

"Yang pasti kan waktu masih lama, mau enggak mau harus ada upaya, satu antisipasi," kata Afif seperti di lansir detik.com, Kamis (31/1) malam.

Afif menambahkan, untuk kotak suara yang sudah terlanjur rusak, mau tidak mau harus di ganti.

"Kalau rusak enggak mungkin enggak diganti ya, harus diganti dong. Karena kalau logistik rusak gimana bisa menyimpan logistik lainnya," demikian Afif.


Keyword:


Editor :
Im Dalisah

riset-JSI
Komentar Anda