Beranda / Berita / Nasional / Agustus 2021, Utang Indonesia Tembus Rp5.957 Trilliun

Agustus 2021, Utang Indonesia Tembus Rp5.957 Trilliun

Jum`at, 15 Oktober 2021 11:30 WIB

Font: Ukuran: - +


Ilustrasi Utang. [Foto: Ist]

DIALEKSIS.COM | Jakarta - Data Bank Indonesia (BI) menunjukkan utang luar negeri (ULN) Indonesia tembus US$423,5 miliar atau Rp5.957 triliun (kurs Rp14.066 per dolar AS) pada Agustus 2021 kemarin atau tumbuh 2,7 persen secara year on year (yoy).

Pertumbuhan utang itu lebih tinggi jika dibandingkan dengan Juli 2021, yang hanya capai 1,7% (yoy). BI menyatakan peningkatan pertumbuhan utang tersebut disebabkan oleh peningkatan pertumbuhan ULN sektor publik (Pemerintah dan Bank Sentral).

Posisi ULN Pemerintah per Agustus 2021 kemarin mencapai US$207,5 miliar. Itu tumbuh 3,7 persen secara yoy.

Pertumbuhan ULN pemerintah itu naik dibandingkan Juli yang 3,5 persen. BI menyatakan kenaikan pertumbuhan ULN tersebut disebabkan oleh masuknya arus modal investor asing di pasar Surat Berharga Negara (SBN) seiring berkembangnya sentimen positif kinerja pengelolaan SBN domestik.

Sementara itu, posisi ULN Pemerintah dalam bentuk pinjaman tercatat mengalami penurunan seiring pelunasan pinjaman yang jatuh tempo sebagai upaya untuk mengelola ULN.

Selain pemerintah, ULN Bank Sentral juga mengalami peningkatan sebesar US$6,3 miliar menjadi US$9,2 miliar.

Peningkatan itu berasal dari alokasi Special Drawing Rights (SDR) yang didistribusikan oleh IMF pada Agustus 2021 kepada seluruh negara anggota, termasuk Indonesia demi mendukung ketahanan dan stabilitas ekonomi global dalam menghadapi dampak pandemi Covid-19.

Ini tercermin dari rasio ULN Indonesia terhadap Produk Domestik Bruto (PDB) yang tetap terjaga di kisaran 37,2 persen. Kesehatan utang juga tercermin dari struktur ULN Indonesia yang 88,5 persen di antaranya berjangka panjang. (CNN Ind)

Keyword:


Editor :
Alfatur

riset-JSI
Komentar Anda