Beranda / Gaya Hidup / Olah Raga / Liga 1 / Stadion H. Dimurthala Disomprot Desinfektan

Stadion H. Dimurthala Disomprot Desinfektan

Selasa, 18 Agustus 2020 08:00 WIB

Font: Ukuran: - +

Petugas sedang menyemprot Desinfektan di Stadion H. Dimurthala.


DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Markas latihan dan mess pemain Persiraja Banda Aceh, Stadion H. Dimurthala dilakukan penyemprotan desinfektan pada siang menjelang sore oleh manajemen Persiraja bekerjasama dengan BPBD Kota Banda Aceh, Senin (17/8/2020).

Dalam pantauan media ini, petugas dari BPBD Kota Banda Aceh menyemprot seluruh area stadion, mulai kamar tidur, kamar mandi, tribun penonton, bench pemain, ruang ganti, hingga mushalla stadion. Proses penyemprotan berlangsung sekitar satu jam.

Sekretaris umum Persiraja, Rahmat Djailani menyebut, penyemprotan tersebut dilakukan dalam rangka persiapan latihan tim yang akan segera dimulai dalam waktu dekat.

"Dalam hal ini, kita mengikuti protokoler kesehatan, sesuai komitmen Pemko Banda Aceh dan arahan Walikota dalam mencegah penyebaran pandemi Covid-19," ungkapnya, Senin (17/8/2020) sore.

Persiraja mengucapkan terima kasih kepada Pemko Banda Aceh, terutama kepada Walikota dan BPBD yang sangat responsif. "Persiraja siap bekerjasama dengan Pemko Banda Aceh, mengikuti semua arahan dan protokoler kesehatan," sambung Rahmat.

Selain penyemprotan, Pemko Banda Aceh, dalam hal ini PDAM Tirta Daroy akan membuat Westafel portabel di pintu masuk agar memudahkan penonton untuk cuci tangan.

Diketahui, presiden Persiraja H. Nazaruddin Dek Gam telah mengumumkan bahwa Persiraja akan memulai latihan kembali pada 20 Agustus mendatang.

Latihan akan diawali dengan pemeriksaan swab untuk seluruh pemain dan staf. Hal ini untuk mencegah penyebaran Covid 19. Bagi penonton juga diharapkan untuk mengikuti protokol kesehatan yang ditetapkan oleh manajemen saat Persiraja latihan. 

Keyword:


Editor :
Zulkarnaini

riset-JSI
Komentar Anda