kip lhok
Beranda / Pertahanan dan Keamanan / Pastikan Pemilu 2024 Berjalan Aman, Polres Nagan Raya Gelar TFG

Pastikan Pemilu 2024 Berjalan Aman, Polres Nagan Raya Gelar TFG

Rabu, 11 Oktober 2023 18:30 WIB

Font: Ukuran: - +

Polres Nagan Raya melaksanakan Tactical Field Gathering (TFG) yang melibatkan seluruh personilnya dalam rangka pengamanan pemilu 2024, Rabu (11/10/2023). [Foto: Humas Polres Nagan Raya]


DIALEKSIS.COM | Keamanan - Dalam rangka menyambut Pemilu 2024, Polres Nagan Raya memastikan kelancaran proses demokrasi dan menjaga keamanan selama tahapan pemilu, telah melaksanakan Tactical Floor Game (TFG) yang melibatkan seluruh personilnya.

TFG ini merupakan salah satu bentuk persiapan khusus yang dilakukan oleh Polres Nagan Raya guna memastikan pelaksanaan pemilu berjalan dengan lancar, aman, dan damai. Kegiatan ini dilaksanakan dengan kerjasama antara Polres Nagan Raya dan instansi terkait untuk mengidentifikasi potensi risiko dan mengambil langkah-langkah pencegahan yang diperlukan.

“Pemilu adalah puncak dari proses demokrasi kita, dan tugas kami adalah memastikan bahwa masyarakat dapat berpartisipasi dalam pemilihan dengan aman dan nyaman. Kami berkomitmen untuk menjaga ketertiban dan keamanan selama proses pemilu," ucap Kapolres Nagan Raya, AKBP Rudi Saeful Hadi, Sik, yang diwakili Kepala Bagian Operasional AKP Chairil Anshar, S.Sos., M.H, Rabu (11/10/2023).

Selama TFG, personil Polres Nagan Raya mengikuti pelatihan khusus dalam penanganan situasi yang mungkin timbul selama pemilu. 

"Kami juga melakukan koordinasi dengan pihak terkait seperti KPU dan Bawaslu untuk memastikan kerja sama yang baik dalam menjalankan tugas pengamanan," jelas AKP Chairil.

Polres Nagan Raya mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk bersama-sama menjaga perdamaian dan ketertiban selama tahapan pemilu. Semua pihak diharapkan dapat berpartisipasi dengan damai dan menjunjung tinggi nilai-nilai demokrasi.

"TFG bukan hanya sekadar permainan, tetapi juga merupakan alat edukasi yang efektif untuk mengajarkan pemahaman yang lebih dalam tentang proses politik," kata Wakapolres Nagan Raya saat menutup kegiatan TFG. [*]

Keyword:


Editor :
Indri

riset-JSI
Komentar Anda