kip lhok
Beranda / Pertahanan dan Keamanan / Minamalisir Risiko Kecelakaan, Satlantas Polres Nagan Raya Komit Sosialisasikan Tertib Berlalu Lintas

Minamalisir Risiko Kecelakaan, Satlantas Polres Nagan Raya Komit Sosialisasikan Tertib Berlalu Lintas

Sabtu, 11 Mei 2024 22:30 WIB

Font: Ukuran: - +

Personel Satlantas Polres Nagan Raya melaksanakan kegiatan sosialisasi tertib berlalu lintas khususnya kepada pengendara sepeda motor (sepmor), Sabtu (11/5/2024). [Foto: Humas Res NaRa]


DIALEKSIS.COM | Suka Makmue - Personel Satlantas Polres Nagan Raya melaksanakan kegiatan sosialisasi tertib berlalu lintas khususnya kepada pengendara sepeda motor (sepmor), Sabtu (11/5/2024).

Dalam kegiatan ini, personel Sat Lantas Polres Nagan Raya memberikan edukasi kepada pengendara sepeda motor tentang pentingnya selalu tertib berlalu lintas serta mematuhi rambu dan tata cara berkendara yang aman.

Imbauan keamanan berlalu lintas ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat pengguna jalan dan mengurangi angka kecelakaan lalu lintas.

Kasat Lantas Polres Nagan Raya, AKP Alfi Syahrin, menyatakan pentingnya sosialisasi ini sebagai bagian dari upaya pencegahan kecelakaan lalu lintas. 

“Kami terus melakukan sosialisasi kepada masyarakat, khususnya kepada pengendara sepeda motor, agar senantiasa mengutamakan keselamatan dalam setiap perjalanan,” ujar AKP Alfi Syahrin.

Menurutnya, pengguna sepeda motor sering menjadi korban kecelakaan lalu lintas, sehingga perlu adanya kesadaran dan pengetahuan yang lebih baik tentang aturan dan keselamatan berkendara. 

“Dengan meningkatkan pemahaman tentang tertib berlalu lintas, diharapkan dapat menciptakan lingkungan jalan yang lebih aman bagi semua pengguna,” tambahnya.

Kegiatan sosialisasi ini merupakan salah satu bentuk komitmen Sat Lantas Polres Nagan Raya dalam menjaga keselamatan dan ketertiban berlalu lintas di wilayahnya. 

"Dengan terus mengedukasi masyarakat, diharapkan dapat tercipta budaya berlalu lintas yang lebih baik dan mengurangi risiko kecelakaan," harap Kasat Lantas Polres Nagan Raya, AKP Alfi Syahrin. [*]

Keyword:


Editor :
Indri

riset-JSI
Komentar Anda