kip lhok
Beranda / Berita / Dunia / Orang Terkaya Vietnam Bangun Pabrik Mobil Listrik Saingan Tesla

Orang Terkaya Vietnam Bangun Pabrik Mobil Listrik Saingan Tesla

Kamis, 15 Juli 2021 13:30 WIB

Font: Ukuran: - +


DIALEKSIS.COM | Jakarta - Miliarder asal Vietnam, Pham Nhat Vuong, berencana menyaingi perusahaan pembuat mobil listrik Tesla. Melalui anak perusahaan yang dimilikinya, Vuong berencana untuk meluncurkan model kendaraan listrik terbaru miliknya.

Melansir Forbes, Kamis (15/7/2021), VinFast, anak perusahaan otomotif dari VinGroup milik Pham Nhat Vuong ini berencana untuk meluncurkan model kendaraan listrik terbarunya di seluruh ruang pamer di Amerika Utara dan Eropa pada Maret tahun depan.

Selain itu, perusahaan mengatakan bahwa mereka telah merekrut eksekutif senior dari sejumlah produsen mobil besar seperti Tesla, BMW, Porsche, Toyota dan Nissan agar mereka dapat mengejar tujuannya menjadi perusahaan mobil listrik pintar global.

"Dengan mobil listrik pintar yang didukung oleh penelitian dan kemampuan produksi VinFast yang telah terbukti, kami yakin bahwa VinFast dapat menjadi pesaing kompetitif dengan merek-merek terkemuka di AS saat ini," kata Jeremy Snyder, chief growth officer untuk VinFast US.

VinFast mengatakan bahwa perusahaannya telah mendirikan cabang di seluruh AS, Kanada, Prancis, Jerman dan Belanda dalam persiapan untuk peluncuran global kendaraan listrik barunya. Sejauh ini VinFast telah menyiapkan dua model mobil listrik pintar VF e35 dan VF e36 yang akan diluncurkan untuk dijual secara global pada Maret 2022.

Pada awalnya perusahaan bertujuan untuk menjual 56.000 kendaraan listrik pada tahun 2022. namun target itu dipotong menjadi 15.000 unit karena adanya kekurangan chip global.[Detik]

Keyword:


Editor :
M. Agam Khalilullah

riset-JSI
Komentar Anda